Oktavani, Afni (2016) Pembangunan Aplikasi Pembelajaran Interaktif Pada Mata pelajaran IPA Kelas IV Di SDN Leuwi Bandung 01. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.
Full text not available from this repository.Abstract
Sekolah Dasar Negeri (SDN) Leuwi Bandung 01 merupakan salah satu Sekolah Dasar yang berlokasi di Kecamatan Dayeuhkolot Kabupaten Bandung. Proses belajarnya dilakukan dengan cara bertatap muka antara guru dengan murid yang menggunakan sarana buku dalam penyampaian materi IPA. Sedangkan untuk proses pembelajaran diluar kelas dilakukan secara mandiri oleh siswa dan dibantu dengan pemberian soal-soal latihan untuk dapat melatih/membantu siswa agar kompeten dalam memahami materi yang telah diberikan dikelas. Berdasarkan hasil kuisioner yang dilakukan terhadap 30 siswa diperoleh kesimpulan bahwa 16 dari 30 siswa atau sekitar 76,7% menyatakan bahwa siswa mengalami kesulitan dalam mengerjakan Pekerjaan Rumah (PR) atau soal-soal latihan materi IPA ketika mengerjakan dirumah. Maka dibutuhkan suatu aplikasi untuk membantu siswa belajar materi IPA secara mandiri atau mengulang materi yang sudah diberikan dikelas dapat diakses dirumah. Melihat dari pemasalahan yang ada sehingga perlu untuk menambah fasilitas pendukung pembelajaran yang mampu membantu siswa dalam memahami materi pelajaran serta meningkatkan minat belajar siswa. Materi yang ada pada buku pelajaran dapat lebih mudah dipahami jika disajikan dalam bentuk simulasi karena dapat digunakan untuk memperjelas materi yang ada. Pembangunan aplikasi pembelajaran ini harus melalui tahapan sesuai dengan metode pengembangan multimedia dan melakukan pengujian sistem yang terdiri dari pengujian black box dan beta, dimana pengujian black box berfokus pada persyaratan fungsional perangkat lunak, sedangkan pengujian beta berfokus pada pengujian lapangan seperti kuesioner dan wawancara. Berdasarkan hasil pengujian sistem, maka dapat disimpulkan bahwa aplikasi pembelajaran yang dibangun dapat membantu siswa dalam memahami materi mata pelajaran IPA dan meningkatkan minat belajar siswa pada mata pelajaran IPA.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Aplikasi, Pembelajaran, IPA, Simulasi. |
Subjects: | S1-Final Project > Fakultas Teknik Dan Ilmu Komputer > Teknik Informatika > 2016 |
Divisions: | Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > Teknik Informatika (S1) |
Depositing User: | Admin Repository |
Date Deposited: | 16 Nov 2016 07:35 |
Last Modified: | 16 Nov 2016 07:35 |
URI: | http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/396 |
Actions (login required)
View Item |