ANALISIS POTENSI PAJAK HOTEL DAN RESTORAN (PAJAK PEMBANGUNAN I) UNTUK MENINGKATKAN EFEKTIVITAS PENERIMAAN PENDAPATAN ASLI DAERAH DI KABUPATEN PROBOLINGGO

Kustini, Ika (2002) ANALISIS POTENSI PAJAK HOTEL DAN RESTORAN (PAJAK PEMBANGUNAN I) UNTUK MENINGKATKAN EFEKTIVITAS PENERIMAAN PENDAPATAN ASLI DAERAH DI KABUPATEN PROBOLINGGO.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Penelitian ini merupakan studi kasus pada DIPENDA Kabupaten Probolinggo dengan judul " Analisis Potensi Pajak Hotel dan Restoran (Pajak Pembangunan I) untuk Meningkatkan Pendapatan Asli Daerah di Kabupaten Probolinggo ".Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis potensi ( jumlah hotel, jumlah restoran, lokasi, kelas hotel, jumlah kamar, tarif per hari, pendapatan rata-rata, tingkat hunian ) pajak Hotel dan Restoran untuk meningkatkan pendapatan asli daerah Kabupaten Probolinggo.Alat analisis yang digunakan adalah analisis kuantitatif yaitu penyajian datanya dalam bentuk angka-angka untuk mengetahui cara menghitung potensi pajak Hotel dan Restoran sehingga dapat diketahui pendapatan asli daerah dari sektor Hotel dan Restoran , menurun ataukah meningkat. Hasil perhitungan diatas bahwa potensi pajak Hotel dan Restoran menunjukkan bahwa tahun 2000 hasil potensi pajak Hotel dan Restoran sebesar Rp.448.786.200, dan tahun 2001 sebesar Rp. 474.441.900, dan tahun 2002 sebesar Rp. 523.267.000. Hal tersebut menunjukkan bahwa potensi Pajak Hotel dan Restoran mengalami peningkatan yang cukup besar yang dapat meningkatkan pendapatan asli daerah di Kabupaten Prbolinggo.Berdasarkan kesimpulan diatas, penulis dapat mengimplikasikan bahwa sebaiknya DIPENDA melakukan penghitungan potensi Pajak Hotel dan Restoran secara periodik dan dipantau perkembangan situasi dan kondisi yang dianggap berpengaruh seperti pertumbuhan jumlah Hotel dan Restoran, sehingga target yang ditetapkan tidak jauh dari potensi yang benar-benar ada.

Item Type: Article
Subjects: Collections > Koleksi Perpustakaan Di Indonesia > Perpustakaan Di Indonesia > JIPTUMM > S1-Final Project > Dept. Of Accounting > 2002 > Even Semester
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Perpustakaan UNIKOM
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 07:39
Last Modified: 16 Nov 2016 07:39
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/3987

Actions (login required)

View Item View Item