N, Idayanti (2002) Hubungan antara Religiusitas dengan Perilaku Seksual Remaja yang Sedang Pacaran.
Full text not available from this repository.Abstract
Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif deskriptif dengan menggunakan variabel bebas: Religiusitas, variabel terikat: Perilaku seksual. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan religiusitas dengan perilaku seksual. Subyek yang digunakan sebagai sampel dalam ini sebanyak 40 orang. Subyek diseleksi berdasarkan kriteria yang telah ditetapkan teknik ini biasa disebut sebagai Purposive randon sampling. Instrumen penelitian yang digunakan adalah skala Religiusitas dan skala Perilaku seksual. Adapun teknik analisa data yang digunakan dalam penelitian ini adalah Product Moment. Dari hasil hipotesis diperoleh r = -0,880; p = 0,000 peneliti ini adalah ada hubungan negatif yang sangat signifikan antara religiusitas dengan perilaku seksual remaja yang sedang pacaran, dimana semakin tinggi religiusitas maka perilaku seksual semakin rendah, semakin rendah religiusitas semakin tinggi perilaku seksual remaja yang sedang pacaran. Sedangkan besarnya sumbangan efektif religiusitas terhadap perilaku seksual remaja yang sedang pacaran adalah 77% dan sisanya dipengaruhi oleh faktor lain selain religiusitas
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | Collections > Koleksi Perpustakaan Di Indonesia > Perpustakaan Di Indonesia > JIPTUMM > S1-Final Project > Dept. Of Psychology > 2002 > Event Semester |
Divisions: | Universitas Komputer Indonesia > Perpustakaan UNIKOM |
Depositing User: | Admin Repository |
Date Deposited: | 16 Nov 2016 07:39 |
Last Modified: | 16 Nov 2016 07:39 |
URI: | http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/4158 |
Actions (login required)
View Item |