Sistem Informasi Jasa Rental Mobil Berbasis Web Pada Rental Mobil Koperasi Keluarga Pegawai Institut Teknologi Bandung

Restu Nugraha, Andri (2016) Sistem Informasi Jasa Rental Mobil Berbasis Web Pada Rental Mobil Koperasi Keluarga Pegawai Institut Teknologi Bandung. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi informasi yang sangat pesat menyebabkan terjadinya banyak perubahan dalam segala aspek bidang kehidupan. Sistem Informasi sebagai bagian dari teknologi informasi tersebut dapat mempermudah berbagai kegiatan, untuk menghasilkan informasi sebagai penunjang dalam pengambilan keputusan, mempermudah penyelesaian suatu masalah dan meningkatkan kinerja berbagai aktivitas, termasuk pada aktivitas penyewaan mobil pada suatu instansi. Untuk itu perlu dibuat sebuah sistem berbasis komputer baik itu berbasis web maupun desktop yang dapat membantu efisiensi dan efektivitas aktivitas tersebut. Selain untuk menghemat waktu, keakuratan, ketelitian, ketepatan dalam penyajian suatu output (laporan), sistem tersebut dapat menjamin keutuhan data, karena seluruh data yang ada dan berkaitan akan diolah secara sistematis. Adapun metode penelitian yang digunakan dalam penelitian adalah pendekatan Object Oriented Program (OOP) yang menggunakan alat bantu UML (Unified Modeling Language). Dan metode pengembangan sistem yang digunakan adalah Rational Unified Process (RUP). Perangkat lunak yang digunakan dalam menunjang pengembangan ini menggunakan bahasa pemrograman PHP dan database dengan MySQL dan XAMPP sebagai web server. Hasil penelitian menunjukan bahwa perancangan sistem informasi jasa rental mobil berbasis web pada rental mobil koperasi keluarga pegawai ITB dapat membantu para civitas akademik ITB dalam melakukan pencarian dan pemesanan jasa rental mobil, mengimplementasikan sistem informasi yang meliputi perangkat lunak, perangkat keras, basis data serta antarmuka dari aplikasi yang di hasilkan. Tahap akhir adalah mengadakan pengujian terhadap aplikasi dengan menggunakan metode Blackbox.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: sistem informasi, Object Oriented Program (OOP),rental, website.
Subjects: S1-Final Project > Fakultas Teknik Dan Ilmu Komputer > Manajemen Informatika > Sistem Informasi > 2016
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > Sistem Informasi (S1)
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 07:39
Last Modified: 16 Nov 2016 07:39
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/4509

Actions (login required)

View Item View Item