O N A I D I, J (2003) ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI PERSEDIAAN BARANG PADA PT. IDAR BUANA. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.
Full text not available from this repository.Abstract
Perkembangan teknologi, terutama teknologi informatika dalam beberapa dekade terakhir ini telah melesat ketingkat yang luar biasa. Terlebih dalam menyonsong era globalisasi dunia, dimana arus teknologi informasi yang berkaitan dengan sistem informasi yang berkembang sangat cepat, sehingga menimbulkan perubahan perilaku masyarakat. Ini disebabkan karena kebutuhan akan data dan informasi yang cepat. Dalam mengembangkan PT. Idar Buana yang bergerak dalam bidang industri tekstil, pihak manajemen masih menggunakan cara manual, sehingga sering mengalami hambatan-hambatan, seperti kesukaran dalam pencarian data, memerlukan tempat penyimpanan data yang besar, sering terjadi kesalahan, serta sulitnya diterima laporan yang cepat atau laporan untuk direktur tidak tepat waktu. Atas dasar pertimbangan tersebut penulis mencoba merancang suatu sistem informasi yang terkomputerisasi guna membantu PT. Idar Buana. Dimana sistem ini diharapkan dapat menghasilkan atau memberikan suatu informasi yang cepat, akurat dan tepat waktu. Dengan adanya perancangan sistem ini, harapan penulis akan hambatanhambatan yang terjadi pada PT. Idar Buana dapat dipecahkan, setidaknya kebutuhan akan informasi terpenuhi sehingga dapat memberikan laporan yang tepat waktu, cepat serta akurat bagi yang memerlukannya.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | D3 Tugas Akhir > Teknik Informatika > 2003 |
Divisions: | Universitas Komputer Indonesia > Perpustakaan UNIKOM |
Depositing User: | Admin Repository |
Date Deposited: | 16 Nov 2016 07:40 |
Last Modified: | 16 Nov 2016 07:40 |
URI: | http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/4867 |
Actions (login required)
View Item |