Bimbingan teknis jaringan dokumentasi dan informasi hukum : Peningkatan Kualitas Sumber Daya Manusia Pengelola Jaringan Dokumentasi dan Informasi Hukum dalam Penyediaan Akses Informasi Hukum yang Efektif

Amalina, Nurriska (2017) Bimbingan teknis jaringan dokumentasi dan informasi hukum : Peningkatan Kualitas Sumber Daya Manusia Pengelola Jaringan Dokumentasi dan Informasi Hukum dalam Penyediaan Akses Informasi Hukum yang Efektif.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Jaringan Dokumentasi dan Informasi Hukum Nasional (JDIHN) adalah wadah pendayagunaan bersama atas dokumen hukum secara tertib, terpadu, dan berkesinambungan serta merupakan sarana pemberi pelayanan informasi hokum secara lengkap, akurat, mudah dan cepat. JDIHN juga sebagai sub system pembangunan hukum, dokumentasi dan informasi hukum merupakan bagian penting dan tak terpisahkan dalam kegiatan pembinaan hukum nasional. JDIHN sebagai wadah kerjasama dalam pengelolaan dokumentasi dan informasi hukum mempunyai peran penting dalam penyebarluasan informasi hokum untuk mewujudkan pembangunan hukum yang berkualitas. Masyarakat dapat mengakses website JDIHN untuk menelusur informasi yang berkaitan dengan produk hukum berupa: 1. Peraturan perundang-undangan (UUD Negara RI Tahun 1945, Ketetapan MPR, UU/Perpu, Peraturan Pemerintah, Peraturan Presiden, Peraturan Daerah Provinsi, Peraturan Daerah Kabupaten/Kota. Selain peraturan perundang-undangan yang meliputi putusan pengadilan, yurisprudensi, monografi hukum, artikel majalah hukum, penelitian hukum, pengkajian hukum, naskah akademis dan rancangan peraturan perundang-undangan. Kita dapat mengunduhnya dalam bentuk full text dengan mengakses pada jdihn.id. Selain itu ketika kita ingin mencari sumber rujukan lain berupa buku-buku kita dapat menelusurnya dengan mengakses website perpustakaan BPHN yaitu perpustakaan.bphn.go.id. Pengelolaan dokumentasi dan informasi hukum telah saling terintegrasi dengan pemerintah pusat dan daerah dengan menggunakan aplikasi Senayan Library Management System. Diharapkan dengan terintegrasinya JDIH dapat dengan mudah diakses oleh masyarakat secara cepat, mudah dan akurat. Sehingga JDIH dapat dimanfaatkan secara maksimal oleh pengajar/dosen, peneliti, mahasiswa maupun masyarakat hukum.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Informasi hukum
Subjects: Prosiding
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Perpustakaan UNIKOM
Date Deposited: 06 Jun 2017 02:58
Last Modified: 06 Jun 2017 02:58
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/51618

Actions (login required)

View Item View Item