Ulva Aruni, Luthfia (2017) Pembangunan Supply Chain Management Di CV. Samijaya. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.
Full text not available from this repository.Abstract
CV. Samijaya adalah perusahaan percetakan di Kota Bandung, Jawa Barat. CV. Samijaya memproduksi digital printing, spanduk, cutting sticker, print akrilik kaca dan kayu.. Saat ini pemesanan produk dari pelanggan setiap bulannya diketahui tidak menentu, hal ini mengakibatkan bagian gudang kesulitan dalam menentukan bahan baku yang harus disediakan sebagai bahan pertimbangan untuk menentukan jumlah persediaan untuk produksi dan bagian produksi kesulitan dalam menjadwalkan pendistribusian produk ke setiap pelanggan yang telah melakukan pemesanan produk. Tujuannya adalah memudahkan bagian gudang dalam menentukan bahan baku yang harus disediakan sebagai bahan pertimbangan untuk menentukan jumlah persediaan untuk produksi dan memudahkan bagian produksi dalam menjadwalkan pendistribusian produk ke setiap pelanggan yang telah melakukan pemesanan produk. Strategi supply Chain yang digunakan adalah pull supply Chain, karena didasarkan pada kesesuaian dari rantai pasok yang terjadi di perusahaan saat ini yaitu menggunakan strategi make-to-order. Sistem rantai pasok ini dibangun dari bagian hulu (upstream) sampai bagian hilir (downstream). Metode peramalan kebutuhan bahan baku yang digunakan adalah single exponenstial smoothing. Perhitungan prediksi ketersedian bahan baku di gudang menggunakan metode pengamanan persediaan (Safety Stock). Berdasarkan hasil pengujian blackbox dan beta, dapat disimpulkan bahwa sistem ini telah membantu bagian gudang dalammenentukan jumlah kebutuhan bahan baku yang harus dipesan ke supplier utnuk memenuhi kebutuhan proses produksi dan mempermudah bagian produksi dalam menjadwalkan pendistribusian produk ke setiap pelanggan.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Supply Chain Management, single exponential smoothing, Safety Stock, pull supply chain, make-to-order |
Subjects: | S1-Final Project > Fakultas Teknik Dan Ilmu Komputer > Teknik Informatika > 2017 |
Divisions: | Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > Teknik Informatika (S1) |
Date Deposited: | 06 Jun 2017 02:58 |
Last Modified: | 06 Jun 2017 02:58 |
URI: | http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/51949 |
Actions (login required)
View Item |