MANFAAT MAJALAH GANDA WIBAWA SAKTI DALAM MENINGKATKAN SIKAP POSITIF PERSONIL POLDA JAWA BARAT

Prihartanto, Aris (2004) MANFAAT MAJALAH GANDA WIBAWA SAKTI DALAM MENINGKATKAN SIKAP POSITIF PERSONIL POLDA JAWA BARAT. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Penelitian ini ditulis oleh Aris Prihartanto NIM 41800047 dengan pembimbing utama Drs. Pandu Edhi Kuncoro, M.Si, dan pembimbing pendamping Evi Novianti, S.Sos.,M.Si. Penelitian ini berjudul manfaat majalah Ganda Wibawa Sakti dalam meningkatkan sikap positif personil Polda Jawa Barat. Penelitian ini mengkaji masalah manfaat majalah Ganda Wibawa Sakti yang dimiliki oleh petugas Humas kepolisian dalam upaya meningkatkan sikap positif personil Polda Jawa Barat. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui periodisasi, materi penerbitan dalam rubrik seputar polda, dan daya tarik majalah Ganda Wibawa Sakti terhadap peningkatan sikap positif personil Polda Jawa Barat. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif analisis, dengan teknik pengumpulan data observasi, wawancara, kepustakaan, serta angket yang disebarkan kepada karyawan Polda Jawa Barat sebagai responden. Hasil penelitian menunjukan bahwa petugas humas dalam bidang pekerjaannya cukup memiliki kemampuan dalam menyajikan berita-berita dan informasi-informasi yang dimuat dalam majalah Ganda Wibawa Sakti dinilai baik oleh karyawan Polda Jawa Barat. Kesimpulan sebagian karyawan pada umumnya mempercayai keahlian yang dimiliki petugas Humas dalam menyajikan berita-berita, dan informasi-informasi yang dimuat dalam majalah Ganda Wibawa Sakti. Saran bagi petugas Humas agar lebih meningkatkan keahlian dalam menyajikan berita-berita, dan informasi-informasi yang dimuat dalam majalah Ganda Waibawa Sakti, dan lebih memperhatikan lagi ke aktualan berita yang dimuat dalam majalah tersebut.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: S1-Final Project > Fakultas Sospol > Ilmu Komunikasi > 2004
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Komunikasi (S1)
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 07:40
Last Modified: 16 Nov 2016 07:40
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/5244

Actions (login required)

View Item View Item