Angraini (2004) PENGARUH ANGGARAN PENJUALAN TERHADAP LABA PENJUALAN PADA PT. AGRONESIA BANDUNG. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.
Full text not available from this repository.Abstract
Untuk dapat memperkirakan kegiatan usaha dimasa yang akan datang perusahaan harus dapat menganalisa mengenai kegiatan perusahaan dimasa yang lalu , hal ini didasarkan pertimbangan bahwa kegiatan usaha dimasa yang akan datang merupakan gambaran yang sama dari kegiatan dimasa yang lalu, namun dengan tingkat permasalahan, kesempatan dan resiko yang berbeda. Anggaran penjualan sebagai salah satu bentuk perencanaan yang dibuat oleh perusahaan khususnya bagi PT. Agronesia Bandung yang bergerak dalam bidang industri yaitu teknik karet, industri divisi es, dan indutri divisi makanan dan minuman, mempunyai pengaruh yang berarti bagi pihak perusahaan dalam menentukan kebijakan baik yang berhubungan kebijakan internal dan eksternal perusahaan salah satunya yaitu dapat mengetahui berapa jumlah produk yang akan terjual dimasa yang akan datang. Anggaran penjualan merupakan dasar bagi penyusunan anggaran-anggaran perusahaan lainnya, oleh karena itu dalam penyusunan anggaran penjualan dibutuhkan kecermatan dan keakuratan dalam penyusunan dan pelaksanaan perlu pengendalian. Laba ini merupakan tujuan utama dari suatu perusahaan dalam pelaksanaan kegiatan usahanya. Berdasarkan latar belakang penulis, melakuakan penelitian dengan judul “Pengaruh Anggaran Penjualan Terhadap laba Penjualan pada PT. Agronesia Bandung”. Dalam hasil pembahasan diketahui bahwa anggaran penjualan berpengaruh pada laba penjualan, guna membuktikannya penulis menggunakan uji hipotesis dengan menetapkan dua variabel, anggaran penjualan sebagai Variabel Indivendent (X) dan laba penjualan sebagai Variabel Divendent (Y). Berdasarkan analisa korelasi yang dilakukan peneliti maka nilai koefisien korelasi (r) = 91,9% sedangkan koefisien determinasi (Kd) 84,45%, berdasarkan uji hipotesis nilai t hitung 4,037dan dengan a = 5% dan diperoleh t tabel 3,182, maka uji hipotesis menunjukan adanya hubungan positif antara anggaran penjualan dengan laba penjualan, berarti membuktikan bahwa anggaran penjualan berpengaruh terhadap laba penjualan.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | S1-Final Project > Fakultas Ekonomi Bisnis > Manajemen > 2004 |
Divisions: | Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ekonomi Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ekonomi > Manajemen (S1) |
Depositing User: | Admin Repository |
Date Deposited: | 16 Nov 2016 07:40 |
Last Modified: | 16 Nov 2016 07:40 |
URI: | http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/5301 |
Actions (login required)
View Item |