Al Hafidz, Saguh (2017) Pengembangan Fitur User Menu Dengan Menambahkan Fungsi Residual Soldering Check Untuk Desain Layout PCB Menggunakan Aplikasi Zuken CR-5000. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.
Full text not available from this repository.Abstract
Kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi berperan penting dalam kesejahteraan hidup manusia terutama untuk membantu memudahkan manusia dalam memenuhi kebutuhannya. Kebutuhan akan alat-alat canggih seperti TV LED, Smartphone dan Notebook yang terdiri dari komponen-komponen elektronika baik yang berukuran kecil maupun besar, menjadi bukti bahwa rangkaian elektronika tidak dapat dipisahkan dalam kehidupan sehari-hari. Printed Circuit Board atau disebut juga PCB adalah sebuah papan sirkuit cetak yang penuh dengan sirkuit dari logam yang menghubungkan komponen elektronik yang berbeda jenis maupun sama satu sama lain tanpa kabel. Untuk PCB yang mempunyai lapisan tembaga hanya pada salah satu sisi permukaannya saja disebut PCB satu sisi (Single-layer). Sedangkan PCB yang mempunyai lapisan tembaga di kedua sisi permukaannya disebut PCB dua sisi (Multilayer). Zuken CR-5000 sebagai salah satu aplikasi desain layout PCB yang memiliki fitur pemeriksa kesalahan dinilai masih kurang optimal dalam memeriksa setiap unsur yang dapat menyebabkan kesalahan pada tahap pencetakan papan PCB, kendala yang dimiliki saat ini adalah pada bagian residual soldering yang membuat timah menumpuk pada komponen SMD. Dengan menambahkan fungsi pada fitur User-Menu Zuken CR-5000 penulis akan mencoba untuk lebih memaksimalkan proses pemeriksa kesalahan dan memberikan hasil yang optimal terutama pada bagian residual soldering. Penambahan fungsi residual soldering pada user-menu aplikasi ZUKEN CR-5000 dapat membantu para desainer PCB untuk lebih meningkatkan kualitas desain layout PCB-nya sehingga dapat meminimalisir kesalahan yang menyebabkan kegagalan saat proses produksi PCB.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Desain PCB, ZUKEN CR-5000 |
Subjects: | S1-Final Project > Fakultas Teknik Dan Ilmu Komputer > Teknik Informatika > 2017 |
Divisions: | Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > Teknik Informatika (S1) |
Date Deposited: | 10 Nov 2017 03:33 |
Last Modified: | 10 Nov 2017 03:33 |
URI: | http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/53573 |
Actions (login required)
View Item |