Jayapura Multipurpose Building Tema Arsitetkur Analogi

Aldian, Ikhsan (2017) Jayapura Multipurpose Building Tema Arsitetkur Analogi. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Kota Jayapura menjadi salah satu kota yang sedang berkembang dalam bidang perekonomian dan industri. Perkembangan kota diliputi dengan banyaknya pembangunan gedung seperti gedung pusat perbelanjaan, kantor, taman, dsb. Tetapi untuk pembangunan seperti gedung multifungsi untuk mewadahi acara besar masih kurang memadai. Salah satu cara untuk mewadahi perkembangan yang ada di Kota Jayapura ini, maka perlu disediakan wadah yang berupa gedung multifungsi/ multipurpose building yang diharapkan dapat menampung kegiatan dari para pengguna yang memerlukan tempat untuk menampung acara-acara yang ada di Kota Jayapura. Jayapura Multipurpose Building adalah proyek dari Studio Tugas Akhir yang diambil. Jayapura Multipurpose Building ini terletak di kawasan yang sedang dalam perencanaan untuk pembangunan, tepatnya berada di Jayapura Kelurahan Wai Mhorock. Pendekatan permasalahan yang ada di sekitar site akan di analisa dengan standar-standar pembangunan untuk bangunan multifungsi/ multipurpose buildingI. Fasilitas-fasilitas yang dirancang meliputi fasilitas konvensi, eksibisi, dll. Dengan skala regional, nasional, dan internasional. Bangunan ini diharapkan dapat memfasilitasi kota dengan bangunan konvensi yang dapat meningkatkan nilai-nilai ekonomi dan dapat mengangkat citra serta kearifan lokal yang terdapat di Kota Jayapura ini. Jayapura Multipurpose Building ini akan menjadi bangunan multifungsi yang menyediakan fasilitas multifungsi yang resmi di Kota Jayapura.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Perkembangan Kota, Gedung Multifungsi, Kearifan Lokal
Subjects: ?? UNIK1494 ??
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > Teknik Arsitektur (S1)
Date Deposited: 10 Nov 2017 03:33
Last Modified: 10 Nov 2017 03:33
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/54036

Actions (login required)

View Item View Item