Pengaruh Profesionalisme Auditor Dan Komitmen Organisasi Terhadap Kualitas Audit

Nada Alfadela, Zidni (2017) Pengaruh Profesionalisme Auditor Dan Komitmen Organisasi Terhadap Kualitas Audit. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Profesionalisme auditor merupakan salah satu hal yang perlu diperhatikan bagi setiap akuntan publik dengan menghasilkan kualitas audit yang optimal, begitu pula dengan komitmen organisasi yang mencerminkan sejauh mana auditor mengenal dan terikat pada organisasinya. Penelitian ini bertujuan memberikan bukti empiris mengenai Pengaruh Profesionalisme Auditor dan Komitmen Organisasi terhadap Kualitas Audit pada Kantor Akuntan Publik di Kota Bandung yang Terdaftar di OJK. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah metode penelitian deskriptif dan verifikatif dengan pendekatan kuantitatif. Serta teknik statistik yang digunakan adalah SEM PLS 2.0 karena dapat menggambarkan hubungan diantara konstruk (terdiri dari variabel dependen dan independen) yang terlibat dalam sebuah analisis. Hasil pengujian hipotesis pada penelitian ini menunjukan bahwa Profesionalisme Auditor berpengaruh signifikan terhadap Kualitas Audit dan Komitmen Organisasi berpengaruh signifikan terhadap Kualitas Audit. Profesionalisme Auditor dan Komitmen Organisasi memiliki hubungan yang kuat terhadap Kualitas Audit. Dari hasil penelitian juga menunjukkan bahwa Komitmen Organisasi memberikan kontribusi pengaruh paling kuat terhadap Kualitas Audit pada Kantor Akuntan Publik di Kota Bandung yang Terdaftar di OJK.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Profesionalisme Auditor, Komitmen organisasi dan Kualitas audit.
Subjects: ?? UNIK1488 ??
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ekonomi
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ekonomi > Akuntansi (S1)
Date Deposited: 10 Nov 2017 03:33
Last Modified: 10 Nov 2017 03:33
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/54108

Actions (login required)

View Item View Item