Pengaruh Pendapatan Asli Daerah (PAD) Dan Belanja Modal Terhadap Kinerja Keuangan Pemerintah Daerah Kota Bandung

Hepi Lestari, Sindi (2017) Pengaruh Pendapatan Asli Daerah (PAD) Dan Belanja Modal Terhadap Kinerja Keuangan Pemerintah Daerah Kota Bandung. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Pada Dinas Pendidikan dan Olah Raga di kota Bandung total pendapatan terjadi peningkatan, namun diiringi dengan kinerja keuangan yang menurun dan total belanja modal yang meningkat, tetapi tidak diiringi dengan kinerja keuangan yang meningkat pula. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui seberapa besar pengaruh pendapatan asli daerah dan belanja modal terhadap kinerja keuangan pemerintah daerah pada kota Bandung. . Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif dan verifikatif dengan pendekatan kuantitatif, untuk menguji lebih dalam pengaruh pendapatan asli daerah dan belanja modal terhadap kinerja keuangan pemerintah daerah serta melakukan uji hipotesis apakah diterima atau ditolak. Pengujian statistik yang digunakan adalah uji asumsi klasik, analisis regresi linier berganda, analisis korelasi parsial, koefisien determinasi, dan pengujian hipotesis dengan menggunakan bantuan aplikasi SPSS untuk Microsoft Windows. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pendapatan asli daerah memiliki pengaruh negatif dan signifikan terhadap kinerja keuangan dan belanja modal memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja keuangan pemerintah daerah kota Bandung.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Pendapatan Asli Daerah, Belanja Modal dan Kinerja Keuangan
Subjects: ?? UNIK1488 ??
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ekonomi
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ekonomi > Akuntansi (S1)
Date Deposited: 10 Nov 2017 03:33
Last Modified: 10 Nov 2017 03:33
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/54163

Actions (login required)

View Item View Item