Analisis Stabilitas Tanah Pada Pondasi Telapak Dengan Varian Pemodelan Tanah Kondisi Drained Dan Undrained Menggunakan Program Bantu Plaxizs 8.2

Fauzan Nurul Fajri, Rizqi (2017) Analisis Stabilitas Tanah Pada Pondasi Telapak Dengan Varian Pemodelan Tanah Kondisi Drained Dan Undrained Menggunakan Program Bantu Plaxizs 8.2. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Pondasi bagian terbawah dari suatu struktur bangunan yang berfungsi menyalurkan beban dari struktur bangunan diatasnya ke lapisan tanah pendukung. Jika suatu pondasi dibebani, ia akan menyalurkan beban ke tanah. Akibatnya tanah di sekitar daerah pondasi mengalami tekanan atau terjadinya tegangan tanah. Partikel-partikel tanah akan berdeformasi dan terjadi penurunan. Hal ini dapat mengakibatkan penurunan pondasi yang berlebih apabila terjadi salah memperkirakan kondisi kritis (drained/undrained) dan perilaku stabilitas tanah di lapangan menjadi salah satu hal terjadinya keruntuhan kontruksi tanah dilapangan tersebut. Dalam penelitian ini, data-data spesifikasi tanah diambil dari lapangan yang memiliki kriteria lempung. Peran teknologi khususnya di bidang komputer rekayasa geoteknik sudah tidak diragukan lagi dengan hasilnya. Maka dari itu, dalam penulisan ini penulis menggunakan program bantu berupa software PLAXIS v8.2 untuk memodelkan pondasi telapak dengan pemodelan tanah Mohr-Coulomb dan Soft-Soil kondisi drained dan Undrained agar output yang dihasilkan didapatkan secara cepat. Hasil analisis menghasilkan perbedaan nilai displacement tiap pemodelan, nilai tegangan tiap pemodelan dan perbedaan nilai faktor keamanan tiap pemodelan. Dari hasil penulisan ini, keseluruhan analisis pemodelan yang dilakukan pada software Plaxis bahwa dengan pemodelan tanah Mohr-Coulomb kondisi undrained menghasilkan nilai displacement yang lebih kecil dibandingkan dengan pemodelan lainnya. Pemodelan tanah Soft-Soil kondisi drained menghasilkan nilai tegangan efektif yang paling besar, sedangkan pemodelan tanah Soft-Soil kondisi undrained menghasilkan nilai tegangan efektif paling kecil. Pemodelan tanah Mohr-Coulomb kondisi drained menghasilkan nilai tegangan total yang paling kecil, sedangkan pemodelan tanah Soft-Soil kondisi drained menghasilkan nilai tegangan total yang paling besar. Analisis stabilitas yang dilakukan pada keseluruhan pemodelan menunjukan nilai faktor keamanan/batas kritis (SF>1), dengan demikian tanah tidak mengalami keruntuhan geser akibat beban pondasi. Kata kunci : Mohr-Coulomb, Soft-Soil, Displacement, Tegangan Total, Tegangan Efektif, Faktor Keamanan, Pemodelan Tanah, Pondasi Telapak, Plaxis v8.2

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Mohr-Coulomb, Soft-Soil, Displacement, Tegangan Total, Tegangan Efektif, Faktor Keamanan, Pemodelan Tanah, Pondasi Telapak, Plaxis v8.2
Subjects: ?? UNIK1499 ??
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > Teknik Sipil (S1)
Date Deposited: 10 Nov 2017 03:33
Last Modified: 10 Nov 2017 03:33
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/54172

Actions (login required)

View Item View Item