Sistem Absensi Berbasis Mikrokontroler Menggunakan Sensor Sidik Jari Di SMAN 1 Cimahi

Lukman, Arief (2017) Sistem Absensi Berbasis Mikrokontroler Menggunakan Sensor Sidik Jari Di SMAN 1 Cimahi. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

SMAN 1 Cimahi merupakan sekolah negeri yang berlokasi di Jl. Pacinan No. 22A Cimahi. Sekolah ini memiliki 2 jurusan yaitu IPA dan IPS yang mana dalam satu kelas berjumlah siswa-siswinya ada 40, setiap melakukan absensi dilakukan oleh guru yang berada di tiap-tiap kelas dengan cara mengisi kertas absensi, format dari kertas absensi sudah diberikan oleh pihak sekolah. Setiap harinya sekolah menyediakan 33 kertas absensi sesuai dengan jumlah kelas untuk memenuhi kebutuhan absensi semua kelas. Solusi dari permasalahan yang telah diuraikan yaitu dengan dibangunnya sistem absensi berbasis mikrokontroler menggunakan teknologi sensor sidik jari yang bertujuan untuk meminimalisir duplikasi data absensi dan kesalahan dalam pengiputan data (Human Error), memudahkan pihak sekolah maupun orangtua siswa-siswi dalam memonitoring absensi siswa-siswi dan guru. Sidik jari merupakan salah satu identitas manusia yang tidak dapat diganti atau dirubah sebagai tanda pengenal. Oleh karena itu, tidak ada manusia didunia ini yang mempunyai sidik jari yang sama. Dalam pemanfaatan teknologinya sidik jari dapat digunakan dalam mengidentifikasi seseorang, bahkan saat ini sidik jari merupakan teknologi yang dirasa cukup handal karena terbukti relatif akurat, aman dan nyaman untuk dipakai sebagai identifikasi bila dibandingkan dengan sistem biometrik yang lainnya. Berdasarkan hasil pengujian beta dan black box, dapat disimpulkan bahwa dengan adanya sistem absensi yang menggunakan teknologi sensor sidik jari dengan media komunikasi SMS Gateway, kasus kecurangan dalam pengisian absensi dan manipulasi data yang biasa dialami oleh pihak sekolah dan orangtua siswa-siswi, begitu juga proses pembentukan karakter terhadap siswa-siswi yang berawal dari disiplin waktu menjadi lebih efektif.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Sistem Absensi, Fingerprint, SMS Gateway, Sidik Jari.
Subjects: S1-Final Project > Fakultas Teknik Dan Ilmu Komputer > Teknik Informatika > 2017
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > Teknik Informatika (S1)
Date Deposited: 10 Nov 2017 03:34
Last Modified: 10 Nov 2017 03:34
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/54413

Actions (login required)

View Item View Item