Inkoporasi Oksida Timah (SnO2) ke dalam Silika Berpori dari Kaolin Alam Lampung dan Kajian Aplikasinya sebagai Fotokatalis untuk Fotodegradasi Rhodamin B

Hermida Laila Kurnia Purwati Joni Agustian, Lilis (2017) Inkoporasi Oksida Timah (SnO2) ke dalam Silika Berpori dari Kaolin Alam Lampung dan Kajian Aplikasinya sebagai Fotokatalis untuk Fotodegradasi Rhodamin B. Prosiding SAINTIKS FTIK UNIKOM, 2.

[img]
Preview
Text
iv-3-lilis-hermida-inkoporasi-oksida-timah-sno2-ke-dalam-silika-berpori.pdf - Published Version

Download (754kB) | Preview
Official URL: http://prosiding-saintiks.ftik.unikom.ac.id/jurnal...

Abstract

Rhodamin B yang biasanya terdapat pada limbah cair industri tekstil, kosmetik, batik dan kertas adalah senyawa organik non-biodegradable yang dapat menyebabkan pencemaran lingkungan. Rhodamin B dapat diuraikan menjadi komponen-komponen yang tidak berbahaya melalui proses fotodegradasi dengan menggunakan fotokatalis dan sinar UV. Pada penelitian ini, berbagai fotokatalis SnO2-SiO2 telah disintesis dengan menggunakan silika berpori sebagai support katalis. Silika berpori tersebut dibuat dari kaolin alam Lampung sebagai bahan bakunya, silika berpori disintesis melalui proses kalsinasi dan diikuti proses aktivasi alkali dan etching dalam kondisi asam. Kemudian silika berpori diinkoporasi dengan SnO2 melalui metode deposisi-presipitasi untuk memperoleh fotokatalis SnO2-SiO2. Fotokatalis tersebut dikarakterisasi melalui nitrogen adsorpsi/desorpsi, SEM-EDX, FTIR, kemudian fotokatalis tersebut diuji untuk fotodegradasi Rhodamin B. Hasilnya menunjukkan bahwa fotokatalis dapat mencapai removal sebanyak 15,28%.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: silika berpori, oksida timah, fotokatalis, fotodegradasi, rhodamin b
Subjects: Jurnal Tercetak > Prosiding SAINTIKS FTIK UNIKOM
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 08 Dec 2017 01:44
Last Modified: 08 Dec 2017 01:44
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/54657

Actions (login required)

View Item View Item