Sistem Informasi Pelayanan Pasien Berbasis Web Di Klinik Spesialis Kulit Ammara Sahya

El Fadhila, Bujairohmi (2018) Sistem Informasi Pelayanan Pasien Berbasis Web Di Klinik Spesialis Kulit Ammara Sahya. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Klinik Ammara Sahya merupakan klinik yang khusus menangani perawatan dan penyakit kulit yang berlokasi di jl pacuan kuda no 46, sukamiskin bandung. Terjadi beberapa masalah didalamnya antara lain proses reservasi atau janjian dengan dokter masih manual dengan dicatat di buku janji menyebabkan sering terjadinya bentrok bertemu dengan pasien lain hal ini dikarenakan banyaknya pasien yang berobat kesana. Desain penelitian yang penulis gunakan ialah penelitian deskriptif yang memiliki pernyataan yang jelas mengenai masalah yang akan diteliti. serta teknik pengumpulan data yang digunakan meliputi sumber data primer yaitu dengan cara observasi langsung ke tempat dan wawancara dengan Pemilik Klinik Ammara Sahya. Dengan metode pendekatan terstruktur, pendekatan pengembangan sistem yang dilengkapi dengan alatalat (flowmap, diagram konteks, DFD, kamus data, ERD, tabel relasi) dan metode pengembangan prototype yang membuat bentuk awal dari sistem yang akan di buat dan terus uji dan dikembangkan sampai didapat sistem yang lengkap disebut dengan proses iteratif (iterative process) dari pengembangan sistem. Sedangkan pembuatan perangkat lunak menggunakan bahasa php dan database menggunakan MySQL. Maka dari itu dibuat suatu sistem informasi reservasi dokter di klinik ammara sahya yang menyelesaikan permasalahan di atas. Implementasi dari sistem informasi meliputi implementasi perangkat lunak, perangkat keras, basis data serta antarmuka dari aplikasi yang dihasilkan. Tahapan akhir adalah pengujian terhadap aplikasi dengan menggunakan metode blackbox. Hasil dari penelitian ini, diharapkan dapat menjadi sistem informasi yang bisa digunakan oleh Ammara Sahya untuk membantu proses yang berjalan di sana, serta bisa menjadi solusi dari semua permasalahan yang ada.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: sistem, informasi, klinik
Subjects: S1-Final Project > Fakultas Teknik Dan Ilmu Komputer > Manajemen Informatika > Sistem Informasi > 2017
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > Sistem Informasi (S1)
Date Deposited: 31 Jan 2019 10:23
Last Modified: 31 Jan 2019 10:23
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/57853

Actions (login required)

View Item View Item