Adlan Ednawan Sujono, Muhammad (2018) Penentuan Pengiriman Produk Dan Prioritas Penanganan Keluhan Pelanggan Di House Of Smith Dengan Pendekatan CRM. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.
Full text not available from this repository.Abstract
House House of Ѕmith adalah sebuah brand retail fashion yang dibawahi manajemen PT. ЅMITHINDO MΙTRA MANDΙRΙ, telah berdiri pada tanggal 8 januari 2010 di Bandung. Saat ini Ѕmith telah memiliki 10 cabang toko yang tersebar di berbagai kota di Indonesia. Berdasarkan hasil wawancara perusahaan, Ѕmith tidak dapat memfasilitasi konsumennya untuk mengirimankan produk dari toko cabangnya dan tidak dapat menentukan dari regional toko cabang mana produk dapat dikirimkan, yang akan berakibat membebankan ongkos kirim. Lalu, dalam penanganan keluhan pelanggan, keluhan diselesaikan hanya berdasarkan urutan keluhan yang masuk melalui messenger tanpa melihat prioritas keluhan mana yang terlebih dahulu harus ditangani, akibatnya pelanggan tidak nyaman dengan lambatnya penanganan keluhan. Berdasarkan permasalahan yang terjadi, maka dibutuhkan Sistem Informasi CRM. Tujuannya adalah membantu konsumen agar dapat menerima rekomendasi regional toko cabang yang memiliki ongkos kirim termurah, dan membantu perusahaan dalam menentukan prioritas penanganan keluhan pelanggan. Pemanfaatan API Key Rajaongkir.com akan membantu konsumen dalam menerima rekomendasi toko cabang dengan ongkos kirim termurah. Metode AHP merupakan metode yang digunakan untuk menentukan prioritas penanganan keluhan pelanggan. Berdasarkan hasil pengujian fungsional, UAT dan pengujian pengguna akhir, penelitian ini dapat disimpulkan bahwa sistem ini sudah membantu konsumen dalam memberikan rekomendasi toko cabang dengan ongkos kirim termurah dan melakukan proses prioritas penanganan keluhan.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Sistem Informasi Customer relationship management, Prioritas Penanganan Keluhan, Penentuan Pengiriman Produk, Sistem Pendukung Keputusan (SPK), Crawling Data, Metode AHP. |
Subjects: | S1-Final Project > Fakultas Teknik Dan Ilmu Komputer > Teknik Informatika > 2017 |
Divisions: | Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > Teknik Informatika (S1) |
Date Deposited: | 31 Jan 2019 10:23 |
Last Modified: | 31 Jan 2019 10:23 |
URI: | http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/57964 |
Actions (login required)
View Item |