Elissa Tanzil, Yola (2018) Pembangunan Aplikasi Navigasi Dan Penentuan Rute terdekat Dengan Waktu Tercepat Menuju Oleh-Oleh Di Kota Bandung Pada Platform Android. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.
Full text not available from this repository.Abstract
Kota Bandung memiliki pusat oleh-oleh yang sering didatangi oleh wisatawan. Namun karena kurang informasi mengenai keberadaan lokasi toko oleh-oleh maka banyak wisatawan mengalami kesulitan mencari lokasi toko oleh-oleh di Kota Bandung. Sebenarnya akses informasi mengenai tempat oleh-oleh di Bandung sudah dapat di akses di website. Namun kebanyakan wisatawan tidak mengakses situs tersebut, dan membuat wisatawan tidak tahu dimana lokasi oleh-oleh yang terdekat dan tercepat. Tujuan penelitian ini adalah merancang aplikasi penentuan rute terdekat dengan waktu tercepat menuju lokasi oleh-oleh secara real time dengan menggunakan GPS pada smartphone android. Metode penelitiannya dengan model siklus hidup pengembangan sistem. Model analisis sistem menggunakan Use Case Diagram, Sequence Diagram, Activity Diagram, Class Diagram. Untuk itu sangat diperlukan suatu aplikasi yang mampu merencanakan dan menyediakan rute terdekat dan tercepat mencapai tempat tujuan. Jarak terdekat dan tercepat merupakan suatu permasalahan yang sering timbul pada pengguna transportasi, karena pengguna transportasi dalam melakukan perjalanan membutuhkan solusi bagaimana rute yang akan dilalui. Sehingga efisiensi waktu dapat terpenuhi.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Navigasi Rute Toko oleh-oleh, terdekat, tercepat, android, GPS, Bandung rute |
Subjects: | S1-Final Project > Fakultas Teknik Dan Ilmu Komputer > Teknik Informatika > 2017 |
Divisions: | Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > Teknik Informatika (S1) |
Date Deposited: | 31 Jan 2019 10:23 |
Last Modified: | 31 Jan 2019 10:23 |
URI: | http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/57989 |
Actions (login required)
View Item |