Pengaruh Perputaran Piutang Dan Ukuran Perusahaan Terhadap Profitabilitas (ROA) (survei Pada perusahaan Manufaktur Sub Sektor Otomotif Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode 2011-2015)

Srikandi Fahrunnisa, Dera (2018) Pengaruh Perputaran Piutang Dan Ukuran Perusahaan Terhadap Profitabilitas (ROA) (survei Pada perusahaan Manufaktur Sub Sektor Otomotif Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode 2011-2015). Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Profitabilitas (ROA) merupakan kemampuan perusahaan untuk memperoleh laba atau keuntungan. Tujuan Penelitian ini adalah untuk menguji dan menganalisis pengaruh perputaran piutang dan ukuran perusahaan terhadap profitabilitas (ROA). Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif verifikatif dengan pendekatan kuantitatif. Penelitian ini menggunakan 13 perusahaan sebagai populasi dan 10 perusahaan yang dijadikan sebagai sampel pada perusahaan manufaktur sub sektor otomotif yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2011-2015, dengan menggunakan teknik purposive sampling Sedangkan metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah regresi linier berganda pada taraf signifikasi sebesar 5%. Program yang digunakan dalam menganalisis data menggunakan Statistical for Social Sciences (SPSS) Ver. 16.0. Hasil penelitian pada pada perusahaan manufaktur sub sektor otomotif yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2011-2015 menunjukkan bahwa secara parsial perputaran piutang dan ukuran perusahaan memiliki pengaruh secara signifikan terhadap profitabilitas (ROA). Dengan besar pengaruh masing masing adalah sedang dan rendah.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Perputaran Piutang, ukuran perusahaan dan profitabilitas (ROA).
Subjects: ?? UNIK1488 ??
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ekonomi
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ekonomi > Akuntansi (S1)
Date Deposited: 31 Jan 2019 10:23
Last Modified: 31 Jan 2019 10:23
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/58078

Actions (login required)

View Item View Item