Perdana, Agung (2018) Sistem Informasi Kepegawaian Berbasis web Pada PT. Bumi Matra Indonesia. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.
Full text not available from this repository.Abstract
PT. Pusat Bumi merupakan perusahaan konsultan yang berdiri pada tahun 2010. Lingkup pelayanan PT. Bumi Matra Indonesia secara umum dapat dibagi dua yaitu lingkup layanan konsultansi konstruksi dan konsultansi non konstruksi. Masing-masing lingkup layanan mulai dari jasa survey, perencanaan, perancangan, pengawasan, desain, studi, penelitian dan terapan, dan jasa khusus lainnya. Dalam penelitian di PT. Bumi Matra Indonesia menemukan permasalahan yang biasanya terjadi seperti pada sistem presensi, sistem pengajian, sistem surat dinas dan sistem peminjaman perusahaan PT. Bumi Matra Indonesia adalah masih mengunakan cara konvensional yang dinilai kurang efisien sehingga bisa berakibat pada keterlambatannya informasi yang diperlukan dapat meyebabkan tertundanya pencapaian tujuan perusahaan yang secara tidak langsung menggangu perkembangan perusahaan. Perancangan aplikasi ini diharapkan meningkatkan kinerja perusahaan. Dan juga sebagai media penyimpanan, pengelolaan dan pengolahan data mengenai administrasi kepegawaian. Dalam merancang sistem informasi akademik ini penulis menggunakan metode pengembangan sistem prototype. Dan untuk pendekatan sistem, penulis mengunakan metode pendekatan berorientasi objek, dengan diagram yang digunakan penulis dalam menganalisis dan merancang sistem seperti use case diagram, activity diagram, sequence diagram, object diagram, component diagram dan deployment diagram. Perangkat lunak yang digunakan adalah dengan mengunakan Sublime, Database MySQL, XAMPP dan juga PhpMyAdmin. Dengan adanya sistem informasi kepegawaian ini, diharapkan akan mempermudah pihak perusahaan dalam mengelola presensi, peminjaman, pengajian dan surat dinas. Untuk kedepannya aka dikembangkan menjadi sistem informasi berbasis android, agar mempermudah pada saat melakukan presensi dan peminjaman.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Sistem informasi, Sistem Informasi Kepegawaian, Presensi, Peminjaman, Pengajian. |
Subjects: | ?? UNIK1506 ?? |
Divisions: | Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > Sistem Informasi (S1) |
Date Deposited: | 31 Jan 2019 10:23 |
Last Modified: | 31 Jan 2019 10:23 |
URI: | http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/58443 |
Actions (login required)
View Item |