Pembangunan Sistem Rantai Pasok Menggunakan Pendekatan Suplly Chain Management Di PD. Aneka Bintang Cemerlang

Sudyana, Agie (2018) Pembangunan Sistem Rantai Pasok Menggunakan Pendekatan Suplly Chain Management Di PD. Aneka Bintang Cemerlang. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

PD. Aneka Bintang Cemerlang merupakan sebuah perusahaan yang terdapat di kelurahan Ciporang, Kuningan. Perusahaan ini bergerak di bidang produksi makanan. Permasalahan yang sering terjadi di perusahaan adalah kesulitan dalam menentukan jumlah bahan baku yang harus dibeli untuk memenuhi proses produksi dikarenakan selama ini proses pembelian bahan baku hanya menggunakan perkiraan dengan melihat langsung ketersediaan bahan baku di gudang. Akibat dari penentuan perkiraan bahan baku yang tidak tepat dapat mengakibatkan kekurangan jumlah bahan baku, sehingga apabila kekurangan bahan baku akan mengakibatkan kekurangan bahkan kekosongan stok produk yang berimbas pada telatnya pendistribusian kepada konsumen. Berdasarkan permasalahan yang ada di PD. Aneka Bintang Cemerlang, maka dibutuhkan suatu sistem rantai pasok menggunakan pendekatan supply chain management. Tujuan membangun sistem ini adalah untuk memudahkan bagian gudang dalam merencanakan pembelian bahan baku agar tidak terjadi kekurangan stok bahan baku. Strategi supply chain yang digunakan adalah push supply chain, karena didasarkan pada kesesuaian dari rantai pasok yang terjadi di perusahaan saat ini yaitu menggunakan strategi make-to-stock. Sistem rantai pasok ini dibangun dari bagian hulu sampai bagian hilir. Metode peramalan kebutuhan bahan baku yang digunakan adalah regresi linier. Perhitungan prediksi ketersedian bahan baku di gudang menggunakan metode safety stock. Berdasarkan hasil dari proses peramalan, perusahaan harus membeli bahan baku untuk memproduksi Jelly Monas sebanyak 10802 dus pada Bulan Agustus 2017 dan safety stock sebanyak 275 dus. Berdasarkan hasil pengujian dapat disimpulkan bahwa sistem ini sudah membantu bagian gudang dalam menentukan perencanaan kebutuhan bahan baku untuk proses produksi dan menghindari kekosongan stok bahan baku dan kekosongan stok produk.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: supply chain management, push supply chain, make-to-stock, regresi linier, safety stock.
Subjects: ?? UNIK1502 ??
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > Teknik Informatika (S1)
Date Deposited: 31 Jan 2019 10:24
Last Modified: 31 Jan 2019 10:24
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/58543

Actions (login required)

View Item View Item