Haris Subarkah, Abdulah (2018) Penentuan Pengembangan Pariwisata Di Kabupaten Majalengka Dengan Pendekatan Sistem Informasi Geografis. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.
Full text not available from this repository.Abstract
Dalam sektor pariwisata, Kabupaten Majalengka mendapat perhatian khusus karena akan dibangunnya Bandara BIJB dan Tol Cisumdawu serta Tol Cipali. Berdasarkan hasil survey primer tahun 2016 dalam Rencana Induk Pariwisata Kabupaten Majalengka tahun 2016, pengunjung menilai hal yang paling tidak disukai di Kabupaten Majalengka adalah aksesibilitas dan fasilitas sebanyak 76,2% dan 9,5%. Padahal disisi lain hal yang paling banyak disukai adalah keindahan alam sebanyak 50%. Setelah melakukan wawancara dengan pihak Disparbud, pihak dinas masih kesulitan dalam melakukan penilaian kawasan dan obyek wisata. Selain masih manualnya penyajian informasi pariwisata, dinas juga ingin memiliki sistem informasi peluang usaha, yang diharapkan memberikan gambaran yang harus ditempuh dalam mengembangkan usaha kepariwisataan. Sistem Pendukung Keputusan yang didukung dengan Sistem Informasi Geografis muncul sebagai penawaran solusi. Selain dapat digunakan sebagai sarana pendukung dalam pengambilan keputusan. sistem juga memberikan informasi spasial dan non spasial. Pada penelitian ini menggunakan metode Analytic Hierarchy Process untuk menentukan prioritas pengembangan kawasan serta rekomendasi usaha kepariwisataan dan Simple Multi Attribute Rating Technique dalam menentukan evaluasi obyek wisata. Sistem yang dibangun akan menggunakan pendekatan SIG, karena dengan SIG hasil dari output SPK akan diolah kedalam bentuk spasial dan non spasial yang ditampilkan dalam bentuk peta. Dalam penelitian ini untuk pemetaannya menggunakan Google Maps API dan Google Fusion Table. Hasil pengujian black box dan pengujian beta yang telah dilakukan, dapat disimpulkan bahwa sistem yang dibangun dapat diterima pengguna. Berfungsi dengan baik dan telah membantu kasi pengembangan pariwisata menentukan dan mengevaluasi pengembangan pariwisata dan memberikan kemudahan dalam pemberian rekomendasi dan informasi usaha kepariwisataan di Kabupaten Majalengka.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Pariwisata Majalengka, Sistem Pendukung Keputusan, Analytic Hierarchy Process, Simple Multi Attribute Rating Technique, Sistem Informasi Geografis |
Subjects: | ?? UNIK1502 ?? |
Divisions: | Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > Teknik Informatika (S1) |
Date Deposited: | 31 Jan 2019 10:24 |
Last Modified: | 31 Jan 2019 10:24 |
URI: | http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/58650 |
Actions (login required)
View Item |