Novianti, Windi and Bilqisti, Maharani (2018) ANALISIS PROFITABILITAS DENGAN MENGGUNAKAN RASIO PENGEMBALIAN MODAL ROE PADA PT BANK RAKYAT INDONESIA (PERSERO) TBK. PERIODE 2009-2014.
Full text not available from this repository.Abstract
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui perhitungan dan perkembangan ROE pada bank Rakyat Indonesia serta hambatan apa saja yang dihadapi bank dalam meningkatkan profitabilitas serta solusi untuk mengatasi hambatan tersebut. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif dan kuantitatif. teknik penentuan data yang dilakukan adalah dengan menggunakan studi kepustakaan serta studi lapangan yang terdiri dari observasi dan dokumentasi. data yang diperoleh dianalisis dengan cara menghitung ROE. Hasil penelitian menunjukan bahwa terjadinya penurunan profitabilitas ROE pada tahun 2011 sebesar 19,81%. penurunan tersebut disebabkan oleh peningkatan ekuitas di tahun 2011 sehubungan dengan pelaksanaan penawaran umum terbatas Right Issue. Kendala untuk meningkatkan profitabilitas tersebut pada bank Rakyat Indonesia dinilai sudah cukup berhasil dalam meningkatkan profitabilitasnya tercermin dari hasil data penelitian yang diperoleh profitabilitas terus mengalami peningkatan setiap tahunnya. Walaupun sempat terjadi penurunan rasio ROE pada tahun 2011 sebesar 19,81%. Untuk itu solusi yang digunakan dalam mempertahakan rasio profitabilitas ROE perusahaan agar tidak terjadi penurunan, Bank Rakyat Indonesia agar terus melakukan proses transformasi dan memperhatikan kinerja keuangan secara konsisten, terbukti dengan melakukan proses transformasi pada tahun 2005-2010 rasio profitabilitas ROE terus menerus mengalami peningkatan. Sehingga tidak akan terjadi lagi penurunan rasio profitabilitas ROE seperti yang terjadi pada tahun 2011 dengan 2014.
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | ?? UNIK1517 ?? |
Divisions: | Universitas Komputer Indonesia > Perpustakaan UNIKOM |
Date Deposited: | 31 Jan 2019 10:24 |
Last Modified: | 31 Jan 2019 10:24 |
URI: | http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/58671 |
Actions (login required)
View Item |