Apriyanto, Andrei (2018) Evaluasi peraturan Daerah Nomor 11 Tahun 2005Tentang Penyelenggaraan Ketertiban kebersihan Dan Keindahan. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.
Full text not available from this repository.Abstract
Kebijakan penertiban Angkutan Kota di Kota Bandung di atur dalam Peraturan Daerah No 11 Tahun 2005 tentang Penyelenggaraan Ketertiban, Kebersihan dan Keindahan. Adanya kebijakan penertiban angkutan kota di Kota Bandung Khusunya trayek Dago-Abdul Muis Kebon Kelapa belum berjalan optimal karena supir angkutan kota di Kota Bandung masih menurunkan dan menaikan penumpang tidak pada tempatnya. Adapun penumpang juga memberhentikan angkutan kota tidak pada tempatnya. Penelitian ini menggunakan teory William N. Dunn menyebutkan bahwa untuk melaksanakan Evaluasi Kebijakan memiliki 6 kriteria efektivitas, efisiensi, kecukupan, perataan, responsipitas dan ketepatan. Peneliti mengunakan metode deskrptif dengan pendekantan kualitatif, teknik pengumpulan data menggunakan studi pustaka, dan studi lapangan yaitu observasi partisipan, wawancara dan dokumentasi. Teknik penentuan informan untuk aparatur Dinas Perhubungan dan Satuan Polisi Lalu Lintas Kota Bandung menggunakan purposive. Sedangkan penentuan informan untuk penumpang dan supir angkutan kota mengunakan accidental. Uji keabsahan data yang digunakan adalah tringulasi sumber. Hasil penelitian menunjukan bahwa evaluasi kebijakan penertiban Angkutan Kota di Kota Bandung khususnya pada trayek Dago-Abdul Muis Kebon Kelapa belum berjalan dengan efektif. Hal ini terlihat dari belum tercapainya harapan penumpang, supir angkutan kota dan aparatur penegak hukum yang menginginkan angkutan kota di Kota Bandung tertib berlalulintas. Hal tersebut juga terjadi karna kurangnya aparatur penegak hukum seperti Satuan Polisi Lalu Lintas dan Dinas Perhubungan yang mengawasi lalu lintas, serta tingkat kesadaran penumpang, supir angkutan kota dan aparatur penegak hukum yang masih kurang.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Evaluasi, kebijakan, Penertiban |
Subjects: | ?? UNIK1533 ?? |
Divisions: | Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Pemerintahan (S1) |
Date Deposited: | 31 Jan 2019 10:24 |
Last Modified: | 31 Jan 2019 10:24 |
URI: | http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/58990 |
Actions (login required)
View Item |