Yessyna Hutagaol, Artia (2016) Analisis Tingkat Kepuasaan Kerja Dan KInerja Karyawan Sebagai Akibat Dari Beban Kerja Di Dipo LOkomotif Bandung. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.
Full text not available from this repository.Abstract
Data penelitian ini dikumpulkan dari hasil pembagian kuisioner terhadap reponden pada karyawan maintenance dan daily check di DIPO Lokomotif Bandung. DIPO LOKOMOTIF Bandung bertugas dalam memelihara, memperbaiki, dan memeriksa setiap lokomotif yang digunakan dalam operasional perusahaan setiap harinya. Penelitian ini dimaksudkan untuk mengetahui tingkat kepuasan kerja dan kinerja karyawan di DIPO Lokomotif Bandung berdasarkan beban kerja yang dirasakan karyawan. Pengukuran beban kerja menggunakan metode NASA-TLX yang merupakan prosedur rating multi dimensional, yang membagi workload atas dasar rata-rata pembebanan 6 dimensi, yaitu kebutuhan mental, kebutuhan fisik, kebutuhan waktu, tingkat usaha, performansi, dan tingkat frustrasi Tingkat kepuasan kerja karyawan di DIPO Lokomotif Bandung adalah 2,739 dengan kontribusi beban kerja mempengaruhi kepuasan kerja karyawan adalah 15%. Sedangkan, kinerja karyawan di DIPO Lokomotif Bandung adalah 2,650 dengan kontribusi beban kerja mempengaruhi kinerja karyawan adalah 21,2%. Tidak terdapatnya kedominanan beban kerja antar bagian dinasan terhadap kepuasan kerja dan kinerja karyawan, begitu juga dengan beban kerja antar shift, dimana tidak terdapat kedominanan beban kerja Kata Kunci: Beban Kerja, Kepuasan Kerja, Kinerja Karyawan, Metode NASA-TLX
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Beban Kerja, Kepuasan Kerja, Kinerja Karyawan, Metode NASA-TLX |
Subjects: | S1-Final Project > Fakultas Teknik Dan Ilmu Komputer > Teknik Industri > 2015 |
Divisions: | Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > Teknik Industri (S1) |
Depositing User: | Admin Repository |
Date Deposited: | 16 Nov 2016 07:35 |
Last Modified: | 16 Nov 2016 07:35 |
URI: | http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/610 |
Actions (login required)
View Item |