Lestari Handayani, Liendah (2005) PERANCANGAN SISTEM INFORMASI PENGELOLAAN GUDANG BAHAN BAKU PADA BAGIAN PENGECORAN DI BALAI BESAR LOGAM DAN MESIN. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.
Full text not available from this repository.Abstract
Dalam era globalisasi ini, banyak perusahaan yang bergerak di bidang manufaktur berusaha meningkatkan produktivitas kerjanya sehingga dapat memenuhi kebutuhan konsumen. Salah satu usaha yang dilakukan oleh perusahaan adalah merancang suatu sistem informasi yang dapat menunjang kegiatan produksi pada perusahaan tersebut. Sistem informasi merupakan suatu hal yang dibutuhkan oleh sebuah perusahaan dimana dalam penggunaan teknologi komputer menggunakan jaringan informasi yang dapat memberikan kemudahan kepada konsumen. Balai Besar Pengembangan Industri Logam dan Mesin (BBLM) adalah salah satu unit pelaksana bidang teknis bidang teknik penelitian dan pengembangan logam dan mesin yang berada dalam lingkungan Departemen Perindustrian dan Perdagangan. Perancangan sistem informasi yang dirancang ini, dilakukan pada gudang bahan baku yang ada di BBLM. Adapun permasalahan yang ada di bagian gudang ini adalah adanya aliran informasi bahan baku di gudang yang masih dilakukan secara manual, sehingga proses informasi di gudang berjalan lambat dan akan menghambat kegiatan produksi di perusahaan. Hal ini disebabkan belum adanya sistem informasi terkomputerisasi yang ada di bagian gudang. Melihat permasalahan tersebut, maka tujuan penelitian ini adalah merancang sistem infomasi di gudang bahan baku sehingga jalannya informasi di gudang bisa berjalan lancar. Software yang digunakan adalah Microsoft Visual Basic versi 6 dengan menggunakan database Ms Access. Setelah dianalisis kondisi gudang bahan baku di perusahaan, maka telah dirancang sistem infomasi pengelolaan gudang bahan baku di BBLM, bagian Pengecoran. Sistem informasi ini bersifat administrasi yang hanya menggambarkan aliran dokumen di gudang bahan baku. Seperti sistem informasi lainnya, sistem informasi pengelolaan gudang bahan baku ini masih mempunyai keterbatasan dimana masih terdapat pemasukkan data secara manual.Dengan adanya sistem infomasi ini, diharapkan akan menujang kegiatan produksi di perusahaan.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | S1-Final Project > Fakultas Teknik Dan Ilmu Komputer > Teknik Industri > 2005 |
Divisions: | Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > Teknik Industri (S1) |
Depositing User: | Admin Repository |
Date Deposited: | 16 Nov 2016 07:41 |
Last Modified: | 16 Nov 2016 07:41 |
URI: | http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/6179 |
Actions (login required)
View Item |