PERANAN PROGRAM PENEMPATAN KARYAWAN DALAM MENINGKATKAN PRODUKTIVITAS KERJA KARYAWAN PADA CV. KARYA EKA KALBU BANDUNG

Ihsanulloh (2005) PERANAN PROGRAM PENEMPATAN KARYAWAN DALAM MENINGKATKAN PRODUKTIVITAS KERJA KARYAWAN PADA CV. KARYA EKA KALBU BANDUNG. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Dewasa ini penelitian terhadap sumber daya manusia semakin tinggi, Karena sumber daya manusia merupakan aset dan salah satu faktor produksi yang paling penting dalam sebuah organisasi atau perusahaan, yang dimaksud sumber daya disini adalah karyawan. Program penempatan keryawan merupakan suatu upaya untuk meningkatkan kualitas dan kuantitas serta profesionalisme kerja karyawan dalam melaksanakan pekerjaan yang diembannya, sedangkan produktivitas adalah keinginan (the will) dan upaya (effort) manusia untuk selalu meningkatkan kualitas kehidupan dan penghidupan di segala bidang. Oleh karena itu salah satu cara yang efektif untuk meningkatkan produktivitas kerja karyawan CV.Karya Eka Kalbu adalah dengan program penempatan karyawan yang tepat. Tujuan dilakukan penelitian ini, yaitu untuk mengetahui peranan program penempatan karyawan dan produktivitas kerja karyawan yang ada pada CV. Karya Eka Kalbu, penulis melakukan penelitian ini dengan menggunakan metode penarikan sampel random sampling denga sampel karyawan CV. Karya Eka Kalbu yang ada.Dari hasil kuesioner tersebut didapatkan hasil dari setiap responden, diolah dengan menggunakan program excel dan SPSS 11.0 for windows. Data tersebut diolah kembali sesuai dengan metode yang dilakukan penulis. Hasil analisis uji hipotesis pada uji korelasi menghasilkan tingkatan yang kuat, dimana program penempatan karyawan berperan dalam meningkatkan produktivitas kerja karyawan sebesar 61.62%, dengan adanya program penempatan ini. Sedangkan sisanya dipengaruhi oleh faktor lain seperti pengembangan, pendidikan, pemeliharaan, serta pengorgnisasian yang dilakukan perusahaan dalam penelitian ini, dan pada uji hipotesis penulis mendapatkan hasil dimana t hitung jatuh didaerah penolakan, H0 ditolak dan H1 diterima, artinya program penempatan karuyawan memiliki peranan yang signifikan dalam meningkatkan produktivitas kerja karyawan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: S1-Final Project > Fakultas Ekonomi Bisnis > Manajemen > 2005
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ekonomi
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ekonomi > Manajemen (S1)
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 07:41
Last Modified: 16 Nov 2016 07:41
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/6287

Actions (login required)

View Item View Item