Purwanti, Agnes (2005) SISTEM MONITORING DAN PENGONTROLAN JARINGAN CLIENT-SERVER BERBASIS XML (eXtensible Markup Language). Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.
Full text not available from this repository.Abstract
Di era tahun 70-an dan 80-an telah bergabung bidang ilmu komputer (computer science) dan komunikasi data (data communication) yang secara besar-besaran menjadi sebuah teknologi, produk, dan perusahaan-perusahaan yang sekarang mengkombinasikannya menjadi komunikasi komputer. Revolusi di bidang komunikasi komputer telah menghasilkan beberapa fakta sebagai berikut: 1. Tidak adanya perbedaan-perbedaan yang fundamental antara data processing (komputer) dan komunikasi data. 2. Tidak adanya perbedaan yang fundamental di antara komunikasi data, suara, dan video. 3. Perbedaan antara komputer single-processor, multi-processor, local network, metropolitan network dan long haul network menjadi sangat tipis. Perkembangan di bidang komunikasi antar komputer yang semakin pesat tersebut mengharuskan adanya suatu sistem yang mengatur dan mengelola komputer-komputer yang saling berhubungan tersebut agar dapat beroperasi secara optimal. Arsitektur jaringan yang mendukung sejumlah besar komputer yang berbeda-beda adalah arsitektur network client. Dalam arsitektur network client terdiri dari satu buah workstation sebagai server dan beberapa workstation sebagai client. Server berperan sebagai penyedia layanan (service) terhadap semua client yang terhubung dengannya.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | S1-Final Project > Fakultas Teknik Dan Ilmu Komputer > Teknik Informatika > 2005 |
Divisions: | Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > Teknik Informatika (S1) |
Depositing User: | Admin Repository |
Date Deposited: | 16 Nov 2016 07:42 |
Last Modified: | 16 Nov 2016 07:42 |
URI: | http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/6565 |
Actions (login required)
View Item |