Pengaruh E-Marketing Dan Periklanan Terhadap Keputusan Pembelian Data Hotel Bumi Asih Bandung

Juialter Siregar, Andy (2016) Pengaruh E-Marketing Dan Periklanan Terhadap Keputusan Pembelian Data Hotel Bumi Asih Bandung. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Saat ini teknologi informasi mengalami perkembangan yang sangat pesat sehingga dapat memberikan berbagai macam kemudahan kepada kita semua dalam mendapatkan berbagai jenis informasi yang kita inginkan, dan kita juga dapat menyebarkan berbagai informasi yang ingin kita sampaikan kepada siapa pun, kapan pun dan dimana pun kita berada dengan bantuan internet. Dampak dari perkembangan teknologi informasi tersebut, memungkinkan setiap orang dengan mudah dalam melakukan berbagai hal dan termasuk juga dalam hal kegiatan pemasaran/marketing yang mana salah satu perusahaan yang mengalami mengalami hal tersebut adalah Hotel BumiAsih Bandung, berdasarkan survey awal penulis mengetahui kendala yang terdapat di lokasi penelitian yaitu adalah belum maksimalnya informasi melalui website dan isi iklan mengenai acara �� acara yang dilakukan oleh perusahaan. Tujuan penelitian ini guna mengukur seberapa besar pengaruh e-marketing dan periklanan terhadap keputusan pembelian secara simultan maupun parsial Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode dekriptif verifikatif, sedangkan Teknik sampling yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik sampling, dengan pengambilan sampling secara acak dari jumlah populasi penelitian sebanyak seratus pengunjung Hotel BumiAsih Bandung Teknikanalisis yang digunakan adalah regresi berganda dengan persamaan kuadrat terkecil dan uji hipotesis menggunakan t-statistik untuk menguji koefisien regresi parsial serta f-statistik untuk menguji keberartian pengaruh secara bersama-sama dengan tingkat signifikan lima persen. Berdasarkan hasil uji regresi dinyatakan bahwae-marketing dan periklanan memiliki kuadran positif terhadap keputusan pembelian. Berdasarkan uji korelasi didapatkan bahwae-marketing memiliki pengaruh sebesar 32.1% dan periklanan memiliki pengaruh sebesar 39.1% terhadap keputusan pembelian. Hasil uji hipotesis menyatakan bahwa e-marketing dan periklanan secara simultan maupun parsial berpengaruh terhadap keputusan pembelian

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: E-Marketing,Periklanan,KeputusanPembelian
Subjects: S1-Final Project > Fakultas Ekonomi Bisnis > Manajemen > 2015
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ekonomi
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ekonomi > Manajemen (S1)
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 07:35
Last Modified: 16 Nov 2016 07:35
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/663

Actions (login required)

View Item View Item