Framing Politik Identitas oleh Media IDNTimes.com

Solihin, Olih and Adi, Fajar and Agus Waluyo, Efendi and Hariyati, Farida and Irfan, Maulana (2025) Framing Politik Identitas oleh Media IDNTimes.com. Global Komunika : Jurnal Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, 7 (2). pp. 1-16. ISSN 20856636, 26555328

[img]
Preview
Text
Framing Politik Identitas oleh Media IDNTimes.com.pdf

Download (724kB) | Preview
[img]
Preview
Text
TURNITIN_Framing_Politik_Identitas_oleh_Media_IDNTimes.com.pdf

Download (402kB) | Preview

Abstract

Saat ini, beragam media hadir untuk menyajikan berbagai informasi dan berita kepada pembacanya, salah satunya adalah media IDNTImes.com. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana framing politik identitas yang dilakukan oleh media IDNTimes.com dengan menggunakan analisis framming Robert N.Etman. Mendekati pemilu 2024 isu politik identitas semakin mencuat. Isu ini pertama kali mulai ramai mencuat semejak pemilu DKI pada 2017 lalu. Media memiliki peran dan tanggungjawab untuk mengatasi ancaman dari politik identitas ini, salah satunya seperti yang dilakukan oleh IDNTimes.com. Penelitian ini diteliti dengan menggunakan metode penelitian kualitatif dengan proses pengumpulan data-data melalui wawancara mendalam dan kajian pustaka. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dalam menyajikan berita, IDNTimes berkomitmen untuk menyajikan berita yang sesuai dengan fakta-fakta di lapangan serta sangat menghindari clickbait. Karena, hal tersebut dapat membodohi dan menyesatkan para pembacanya. Sesuai dengan tugas dari media, IDNTimes.com terus berkomitmen untuk menyajikan berita dan informasi yang dapat mengedukasi dan memberikan manfaat yang positif. Penelitian ini juga melihat peran media massa dan media online dalam menghadapi politik identitas. Penelitian ini menunjukkan bahwa media massa dan media online sangat berpengaruh dalam framing politik identitas serta kuatnya pengaruh hal-hal tertentu terhadap pencapaian politik khususnya pada saat pemilu Kata kunci: IDNTimes.com; framing; politik identitas; analisis isi

Item Type: Article
Subjects: Jurnal Tercetak
Divisions: Universitas Komputer Indonesia
Depositing User: Muhamad Heru Nuralam
Date Deposited: 28 Feb 2025 04:37
Last Modified: 28 Feb 2025 04:37
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/70838

Actions (login required)

View Item View Item