SISTEM INFORMASI PELAYANAN KESEHATAN PADA UNIT PELAKSANA TEKNIS DINAS PUSKESMAS TAMBAKDAHAN KAB. SUBANG

Taufikurohman, Opik (2006) SISTEM INFORMASI PELAYANAN KESEHATAN PADA UNIT PELAKSANA TEKNIS DINAS PUSKESMAS TAMBAKDAHAN KAB. SUBANG. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Puskesmas Tambakdahan merupakan Pusat Kesehatan Masyarakat yang bergerak dalam bidang jasa pelayanan kesehatan masyarakat. Adapun maksud dan tujuan dari penelitian ini adalah untuk mempelajari sistem pelayanan kesehatan yang masih menggunakan sistem manual ke dalam sistem yang terkomputerisasi yang berbasis client server pada Puskesmas Tambakdahan. Perancangan sistem yang digunakan dengan metode Prototype, alat yang digunakan untuk merancang sistem berupa Flow Map (Bagan Alir Dokumen), Contex Diagram (Diagram Konteks), DFD (Data Flow Diagram), dan teknik pengumpulan data dengan menggunakan metode penelitian dengan cara observasi, wawancara dan studi pustaka. Sedangkan alat pengembangan aplikasi database menggunakan SQL Server 2000 dan bahasa pemograman Borland Delphi 7.0 Kelebihan dari sistem yang dibuat ini adalah dapat lebih mempercepat pembuatan laporan-laporan yang dibutuhkan oleh pengguna informasi itu sendiri. sistem informasi ini juga dapat memudahkan petugas dalam melakukan tugas sesuai dengan posisinya dan dapat meminimalisir kesalahan-kesalahan yang sering terjadi. Terlepas dari kelebihan dari sistem yang dibuat, sistem ini juga mempunyai kelemahan dari segi fasilitas program yang belum sempurna sehingga diperlukan beberapa perbaikan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: S1-Final Project > Fakultas Teknik Dan Ilmu Komputer > Manajemen Informatika > Sistem Informasi > 2006
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > Sistem Informasi (S1)
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 07:43
Last Modified: 16 Nov 2016 07:43
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/7486

Actions (login required)

View Item View Item