Pemberdayaan Usaha MIkro Kecil Dan Menengah (UMKM) Sentra Kaos Suci Oleh Dinas Koperasi UMKM Dan Perindustrian Perdagangan Kota Bandung

Purwa Guntara S, Rizki (2016) Pemberdayaan Usaha MIkro Kecil Dan Menengah (UMKM) Sentra Kaos Suci Oleh Dinas Koperasi UMKM Dan Perindustrian Perdagangan Kota Bandung. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh tumbuhnya potensi UMKM di Kota Bandung khususnya UMKM Sentra Kaos Suci. Namun terdapat sebuah permasalahan yang hingga kini masih dihadapi yaitu kurangnya daya saing dan produktifitas para pelaku UMKM Sentra Kaos Suci, terlebih untuk memenuhi pasar lokal maupun menghadapi persaingan pasar bebas. Teori yang digunakan dalam penelitian ini yaitu pemberdayaan masyarakat yang dikemukakan oleh Edi Suharto. Teori ini terdiri dari lima sub variabel yaitu pemungkinan, penguatan, perlindungan, penyokongan, dan pemeliharaan.Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Teknik pengumpulan data yang dilakukan melalui studi pustaka dan studi lapangan. Teknik penentuan informan dengan menggunakan teknik purposive. Informan dalam penelitian ini adalah Kepala Bidang Industri Formal, Kepala Seksi Industri Tekstil dan Mesin Elektronik, Tenaga Pelaksana Lapangan, Ketua Asosiasi Sentra Kaos Suci (SKOCI), dan lima orang pelaku UMKM Sentra Kaos Suci yang pernah mengikuti kegiatan atau program pemberdayaan. Hasil penelitian menunjukan, dalam pendekatan pemungkinan untuk menciptakan suasana iklim usaha yang memungkinkan potensi UMKM Sentra Kaos Suci berkembang optimal masih belum terwujud. Hal tersebut dikarenakan terbatasnya anggaran dan status lahan yang ditempati masih belum jelas status kepemilikannya. Aspek pendekatan penguatan terhadap para pelaku UMKM Sentra Kaos Suci belum dapat diberikan secara merata dan optimal. Aspek pendekatan perlindungan administrasi perizinan kegiatan dan tempat usaha belum tercapai dan penghapusan segala jenis persaingan yang tidak sehat berjalan dengan sendirinya. Penyokongan yang diberikan terhadap para pelaku UMKM Sentra Kaos Suci belum tepat sesuai yang dibutuhkan pelaku usaha. Pemeliharaan sendiri hanya sebatas sebuah jaminan melalui regulasi yang sedang berjalan agar potensi UMKM Sentra Kaos Suci terus dikembangkan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Pemberdayaan, UMKM, Sentra Kaos Suci
Subjects: S1-Final Project > Fakultas Sospol > Ilmu Pemerintahan > 2015
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Pemerintahan (S1)
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 07:35
Last Modified: 16 Nov 2016 07:35
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/749

Actions (login required)

View Item View Item