PENGARUH ANGGARAN PENJUALAN TERHADAP PENINGKATAN EFEKTIVITAS PENGENDALIAN PENJUALAN PADA HOTEL GRIYA ASTOETI

Suryani, Irma (2006) PENGARUH ANGGARAN PENJUALAN TERHADAP PENINGKATAN EFEKTIVITAS PENGENDALIAN PENJUALAN PADA HOTEL GRIYA ASTOETI. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Sektor pariwisata adalah salah satu bidang yang dikembangkan saat ini karena merupakan salah satu sumber berharga bagi devisa negara. Salah satu bentuk usaha yang terkait dengan pariwisata adalah perhotelan. Untuk itu perlu adanya perencanaan yang baik agar tujuan perusahaan dapat tercapai sesuai dengan yang diharapkan. Anggaran sebagai alat bantu manajemen merupakan suatu rencana kerja dalam bentuk tertulis yang disusun secara sistematis yang meliputi seluruh kegiatan perusahaan yang dinyatakan secara kuantitatif dan berlaku untuk jangka waktu tertentu. Adapun identifikasi masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana anggaran penjualan, bagaimana efektivitas pengendalian penjualan dan seberapa besar pengaruh anggaran penjualan terhadap peningkatan efektivitas pengendalian penjualan pada Hotel Griya Astoeti. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui anggaran penjualan, efektivitas pengendalian penjualan, dan pengaruh anggaran penjualan terhadap peningkatan efektivitas pengendalian penjualan pada Hotel Griya Astoeti. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode analisis deskriptif kuantitatif, yaitu dengan mengemukakan keadaan perusahaan berdasarkan data dan keterangan yang diperoleh melalui kuesioner, wawancara dan observasi langsung, kemudian data dianalisis dengan menggunakan rumus statistik korelasi Rank Spearman. Dari hasil penelitian yang dilakukan maka dapat disimpulkan bahwa anggaran penjualan mempunyai hubungan yang signifikan yaitu hubungan yang erat dengan efektivitas pengendalian penjualan sebesar 70,06% sisanya 29,94% dipengaruhi faktor lain seperti promosi.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: S1-Final Project > Fakultas Ekonomi Bisnis > Akuntansi > 2006
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ekonomi
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ekonomi > Akuntansi (S1)
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 07:43
Last Modified: 16 Nov 2016 07:43
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/7578

Actions (login required)

View Item View Item