ANALISIS SISTEM INFORMASI RAWAT JALAN DI RUMAH SAKIT UMUM DAERAH KABUPATEN SERANG.

Addini D R, Retno (2007) ANALISIS SISTEM INFORMASI RAWAT JALAN DI RUMAH SAKIT UMUM DAERAH KABUPATEN SERANG.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Salah satu dari era globalisasi adalah cepatnya arus pertukaran informasi dengan penggunaan teknologi informasi yang canggih. Kebutuhan akan informasi semakin penting sejalan dengan ilmu dan teknologi yang terus berkembang. Pertukaraan informasi dan pengguna teknologi tersebut ternyata membawa banyak perubahan dalam kegiatan organisasi. Informasi merupakan sumber daya yang berharga bagi suatu organisasi untuk kegiatan operasionalnya dan proses pengambilan keputusan. Pengadaan dan pemanfaatan informasi bagi suatu organisasi dapat mendukung keberlangsungan organisasi tersebut terutama dalam menghadapi persaingan. Informasi mutlak diperlukan oleh setiap organisasi yang bergerak dalam bidang apapun termasuk di bidang kesehataan. Sistem informasi dibidang kesehataan tertuang dalam Rencana Pembangunan Kesehatan Menuju Indonesia Sehat 2010. Dalam salah satu program pembangunan kesehatan yang ada dalam Pokok Program Kebijakan dan Manajemen Pembangunan Kesehatan terdapat rencana tentang Pengembangan Sistem Informasi Kesehatan. Sasaran utama program ini adalah tersedianya informasi yang akurat, tepat waktu, lengkap dan sesuai dengan kebutuhan sebagai bahan dalam proses pengambilan keputusan untuk merumuskan kebijakan, perencanaan, penggerakan pelaksanaan, pengendalian, pengawasaan dan penilaian program kesehatan disemua tingkat administrasi kesehatan. Sistem informasi Rumah Sakit merupakan salah satu sub-sistem dari Sistem informasi Kesehatan, yang harus dapat berfungsi menunjang pelaksanaan berbagai program, khususnya program peningkatan pelayanan rumah sakit. Informasi yang dikelola dengan “Management Informtion System” merupakan suatu kebutuhan mutlak yang tidak dapat ditunda lagi, dalam suatu organisasi modern sekarang ini. Pelaksanaan upaya kesehatan kepada masyarakat melalui rumah sakit tidak mungkin terbebas dari kebutuhan akan informasi dalam penyelenggaraannya. RSUD Serang sebagai rumah sakit umum milik pemerintah Kabupaten Serang yang mempunyai visi sebagai rumah sakit rujukan se-Propinsi Banten mulai menerapkan sistem nformasi berbasis komputer sejak Oktober tahun 2003 sehingga diharapkan proses kerja menjadi lebih cepat dan efisien. Program sistem Informasi manajemen di Rumah Sakit Umum Daerah Serang ini terus dikembangkan secara bertahap sesuai dengan kebutuhan dan perkembangan rumah sakit. Karena itu masih banyak hal-hal yang harus diperhatikan dalam pelaksaan sistem ini dilihat dari alur masukan (input) , proses dan keluarannya (output). Rumah Sakit Umum Daerah Serang sebagai Rumah Sakit milik Pemerintah Kabuapten Serang, selama pengamatan yang penulis lakukan di tempat tersebut, belum berhasil mengembangkan sistem informasi secara baik. Untuk itu penulis memandang perlu menggali permasalahan atau kendala pengembangan serta berharap dapat membuat rekomendasi untuk perbaikan. 1.2 Maksud dan Tujuan Praktek kerja lapangan (PKL) adalah tugas akademik yang mengharuskan mahasiswa untuk mempelajari sistem nyata (dunia kerja sesungguhnya) dengan cara magang di suatu perusahaan atau institusi (pada bagian atau divisi tertentu) dalam kurun waktu yang telah ditentukan.

Item Type: Article
Subjects: Laporan Kerja Praktek > Fakultas Teknik > Teknik Informatika > 2007
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Perpustakaan UNIKOM
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 07:44
Last Modified: 16 Nov 2016 07:44
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/8822

Actions (login required)

View Item View Item