Winata, Suhendra (2007) PERANCANGAN WEB KURSUS ON-LINE PADA CV. SOPHIA-AKADIA BERBASIS PHP DAN MYSQL Jl. Permai V no.11 Cibiru Bandung.
Full text not available from this repository.Abstract
Universitas komputer indonesia merupakan universitas yang mengharuskan setiap mahasiswa program studi sarjana (S1) untuk melaksanakan kerja praktek minimal selama 1 bulan yang akan berpengaruh terhadap bobot penilaian (2) SKS. Program magang itu sendiri merupakan penjabaran dari strategi pendidikan “keterkaitan dan kesepadanan (link and match)” antara dunia pendidikan dengan dunia usaha / industri. Strategi ini memadukan proses belajarmengajar dalam kelas dengan pembelajaran dilapangan melalui kerja nyata pada suatu perusahaan atau lembaga pengelola usaha. C.V. SOPHIA AKADIA merupakan perseroan komanditer (Commanditaire Vennootschap) di daerah Bandung yang memiliki salah satu maksud dan tujuan untuk mengembangkan sumber daya manusia masyarakat untuk kemakmuran pribadi dan masyarakat dengan pengembangan wawasan, ilmu pengetahuan dan teknologi . Salah satu bukti kepedulian C.V. SOPHIA AKADIA kepada masyarakat khususnya dalam bidang pendidikan adalah dengan melaksanakan suatu program yang dicanangkan pemerintah dalam usaha untuk memperkecil kesenjangan antara dunia pendidikan dan pekerjaan. Selaras dengan kebijakan pemerintah Departemen Pendidikan Nasional tentang relavansi pendidikan dengan kebutuhan pembangunan, maka proses pendidikan di perguruan tinggi harus memperhatikan lingkungan dan kebutuhan dunia kerja khususnya dunia usaha dan atau dunia industri. Dunia pada masa mendatang secara selektif akan menjaring calon tenaga kerja yang benar-benar professional pada bidangnya, karena dengan persaingan global akan terbuka lebar kesempatan bagi tenaga kerja asing untuk memasuki / menguasai dunia kerja Indonesia. Oleh karena itu salah satu tantangan utama bagi lulusan perguruan tinggi adalah mempersiapkan diri sebaik-baiknya sebelum memasuki dunia kerja. Salah satu upaya peningkatan sumber daya manusia khususnya dalam pendidikan tinggi adalah dengan melalui program magang yang merupakan sarana penting bagi pengembangan diri dan kemampuan berwirausaha serta kemandirian bagi lulusannya. Kerja Praktek yang dilakukan selama 1 bulan ini diharapkan dapat memberikan bekal dan pengalaman kerja bagi mahasiswa yang melakukan kerja praktek sekaligus sebagai sarana untuk menerapkan ilmu yang telah diberikan selama perkuliahan. Program kerja praktek dilaksanakan untuk menggali potensi ilmu yang dieroleh di institusi pendidikan sesuai dengan latar belakang studi setiap mahasiswa dengan kenyataan di dunia kerja. Magang merupakan suatu bentuk pendidikan yang memadukan proses belajar akademik dengan pengalaman kerja yang terencana dan terbimbing. Program magang ini memungkinkan mahasiswa memperoleh kemampuan yang praktis dengan yang dihadapkan pada penerapan dunia kerja yang mandiri, professional, dan siap memasuki dunia kerja.
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | Laporan Kerja Praktek > Fakultas Teknik > Teknik Informatika > 2007 |
Divisions: | Universitas Komputer Indonesia > Perpustakaan UNIKOM |
Depositing User: | Admin Repository |
Date Deposited: | 16 Nov 2016 07:44 |
Last Modified: | 16 Nov 2016 07:44 |
URI: | http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/8860 |
Actions (login required)
View Item |