PROSEDUR TRANSFER PENERIMAAN NON OPERASI DARI PT. PLN (PERSERO) UNIT PELAYANAN BANDUNG UTARA KE PT. PLN (PERSERO) DISTRIBUSI JAWA BARAT DAN BANTEN

Santoso, Rozanaro (2007) PROSEDUR TRANSFER PENERIMAAN NON OPERASI DARI PT. PLN (PERSERO) UNIT PELAYANAN BANDUNG UTARA KE PT. PLN (PERSERO) DISTRIBUSI JAWA BARAT DAN BANTEN.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Perkembangan zaman di dunia saat ini khususnya di Indonesia semakin pesat serta ilmu pengetahuan dan teknologi yang semakin muktahir, dapat mempengaruhi berbagai aspek kehidupan masyarakat di Indonesia. Kondisi ini menuntut adanya peningkatan diberbagai bidang guna mengikuti perkembangan zaman tersebut. Untuk itu pemerintah mengantisipasi kondisi dengan melakukan upaya pembangunan yang berkesinambungan yang meliputi seluuruh bidang kehidupan masyarakat, bangsa dan negara. Begitupun dibidang ketenagalistrikan yang sampai saat ini merupakan hal yang penting utnuk diperhatikan dalam kehidupan masyarakat, karena listrik memberikan kontribusi terhadap kehidupan yang lebih baik. Dapat kita bayangkan bagaimana kehidupan tanpa adanya listrik, segala sesuatunya pasti akan terasa sulit. Dewasa ini persaingan diberbagai bidang sangat ketat, oleh karena itu setiap organisasi baik pemerintah maupun swasta dituntut adanya peningkatan kualitas pelayanan terhadap masyarakat. Begitu halnya dengan PT. PLN (persero) sebagai perusahaan yang bergerak dibidang jasa pelayanan ketenagalistrikan yang menyangkut penyediaan dan pemanfaatan tenaga listrik termasuk usaha penunjangnya yang bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan rakyat secara adil, makmur dan merata. Dalam menjalankan operasi perusahaannya PT. PLN (persero) mempunyai penerimaan atau pendapatan yang sangat besar. Dalam pengelolaan dana tersebut PT. PLN (persero) tidak bekerja sendiri melainkan bekerjasama dengan beberapa bank khususnya dalam hal transfer penerimaan perusahaan dari suatu unit ke induk unitnya dalam hal ini dari PT. PLN (persero) Unit Pelayanan Bandung Utara ke PT. PLN (persero) Distribusi Jawa Barat dan Banten. Dalam proses transfer tersebut diperlukan pengawasan yang ketat agar penerimaan yang ditransfer itu tidak hilang sepeser pun. Sehingga perusahaan tidak merasa dirugikan begitu juga dipihak bank agar tetap menjadi kepercayaan mitra kerja PT. PLN (persero). Bertolak dari hal tersebut, maka penulis merasa tertarik untuk menyusun laporan Kerja Praktek di PT. PLN (persero) Unit Pelayanan Bandung Utara dengan mengambil judul : “ PROSEDUR TRANSFER PENERIMAAN NON OPERASI DARI PT. PLN (PERSERO) UNIT PELAYANAN BANDUNG UTARA KE PT. PLN (PERSERO) DISTRIBUSI JAWA BARAT DAN BANTEN”.

Item Type: Article
Subjects: Laporan Kerja Praktek > Fakultas Ekonomi > Akuntansi > 2006
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ekonomi
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ekonomi > Akuntansi (S1)
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 07:45
Last Modified: 16 Nov 2016 07:45
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/9086

Actions (login required)

View Item View Item