PERANCANGAN DESAIN PROMOSI KAMPUNG DAUN di SISI LAIN IMC

Budi Setyawan, Agus (2007) PERANCANGAN DESAIN PROMOSI KAMPUNG DAUN di SISI LAIN IMC.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Saat ini, biaya untuk media terus mengalami kenaikan. Dilain pihak, kegiatan bersaing di setiap sektor pasar dari hari ke hari juga menunjukkan adanya intensifikasi yang semakin tinggi. Kedua faktor tersebut jelas semakin mempersulit upaya pengurangan pesan secara efektif, yang pada akhirnya berdampak negatif pada pencapaian pelanggan sasaran. Karena perbedaan produk terus mengalami penyempitan sementara perusahaan yang memperebutkan uang pelanggan kian bertambah, maka komunikasi yang efektif dan efisien menjadi sangat penting dalam keberhasilan usaha. Komunikasi yang jelas, yang memehami betul apa yang ingin disampaikan serta konsisten dari waktu ke waktu, akan menghindarkan kita dari masalah tersebut. Bahkan memungkinkan terciptanya sebuah hubungan yang lebih baik sehingga kita mampu memenangkan pelanggan sekaligus mempertahankannya. Meskipun demikian, konsistensi saja tidaklah cukup, kita memerlukan sesuatu yang khusus untuk memaksimalkan sebuah kontak yang telah ditargetkan sebelumnya. Mengombinasikan berbagai teknik komunikasi pemasaran akan memberikan kesempatan lebih besar untuk menambah jumlah waktu ‘bertemu’ dengan pelanggan kita. Efek penguatan dapat meningkatkan efisiensi pengiriman pesan yang sama melalui beberapa media atau teknik. Adalah SISILAIN IMC sebuah perusahaan yang bergerak di bidang integrasi pemasaran yang bersinergi dengan komunikasi, berusaha untuk mengakomodir kebutuhan konsumen dengan mengembangkan sayap membentuk divisi periklanan yang berorientasi pada komunikasi marketing. Dengan sumber daya manusia yang sarat pengalaman, SISILAIN IMC percaya bahwa dalam dinamika bisnis yang serba cepat dan hypercompetitive, ide dan kreativitas. Menjadi selling point yang sangat dominan untuk meraih targeted market & meningkatkan brand equity perusahaan. Berdasarkan hal tersebut, maka penulis memilih SISILAIN IMC sebagai perusahaan tempat untuk melaksanakan Kerja Praktek.

Item Type: Article
Subjects: Laporan Kerja Praktek > Fakultas Desain > Desain Komunikasi Visual > 2006
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Desain
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Desain > Desain Komunikasi Visual (S1)
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 07:45
Last Modified: 16 Nov 2016 07:45
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/9353

Actions (login required)

View Item View Item