PROSES PENAGIHAN PIUTANG USAHA OLEH BAGIAN ADMINISTRASI DAN KEUANGAN DIVISI JIT (JASA INTEGRASI TEKNOLOGI) PT. INTI (PERSERO) BANDUNG

Florina Asmet, Fahyi (2007) PROSES PENAGIHAN PIUTANG USAHA OLEH BAGIAN ADMINISTRASI DAN KEUANGAN DIVISI JIT (JASA INTEGRASI TEKNOLOGI) PT. INTI (PERSERO) BANDUNG.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Untuk dapat mempertahankan langganan-langganan baru yang sudah ada dan untuk menarik langganan-langganan baru, perusahaan pada umumnya melakukan penjualan secara kredit.Piutang timbul karena adanya transaksi penjualan secara kredit oleh perusahaan kepada para pelanggan. Sama halnya dengan perusahaan-perusahaan lainnya, PT. Industri telekomunikasi Indonesia atau yang lebih dikenal dengan sebutan PT. INTI (Persero) yang merupakan salah satu perusahaan BUMN yang bergerak di bidang jasa terutama penyediaan jasa (service) di bidang infokom, untuk kelangsungan usahanya, menanamkan modal dalam bentuk piutang dengan melakukan penjualan secara kredit. Penjualan kredit yang ada akhirnya akan menimbulkan hak penagihan atau piutang kepada pelanggan, sangat erat hubungannya dengan persyaratan-persyaratan kredit yang diberikan. Sekalipun penagihan piutang seringkali tidak tepat waktu yang sudah di tetapkan, namun sebagian besar dari piutang tersebut akan tertagih dalam jangka waktu yang kurang dari satu tahun. Dengan alasan itulah maka piutang dimaksudkan sebagai salah satu komponen aktiva lancar perusahaan. Pos piutang dalam neraca biasanya merupakan bagian yang cukup besar dari aktiva lancar dan oleh karenanya perlu mendapat perhatian yang cukup serius agar perkiraan piutang dapat dapat di atur dengan cara yang seefisien mungkin. Diakui atau tidak, penanaman modal dalam piutang mempunyai biaya-biaya tertentu. Semakin besar piutang semakin besar pula biaya-biayanya,demikian pula sebaliknya.Oleh karena itu,setiap perusahaan mengambil kebijaksanaan untuk memberikan kredit yang sudah ditetapkan saja dan dapat diharapkan untuk membayar utang-utang mereka lebih awal atau paling tepat pada waktu yang sudah ditentukan. Mengingat bahwa piutang merupakan suatu bentuk investasi yang cukup besar dalam sebagian besar perusahaan,maka dengan adanya manajemen piutang yang lebih baik akan dapat memberikan keuntungan-keuntungan dan penghematan yang cukup besar bagi perusahaan. Oleh karena itu,manajemen piutang pada PT INTI dikelola secara manajerial oleh bagian administrasi dan keuangan yang ada pada setiap divisi di PT INTI. Begitu juga halnya divisi JIT (Jasa Integrasi Teknologi). Proses penagihan piutang yang dilakukan oleh bagian keuangan pada divisi JIT ini terdiri dari beberapa prosedur. Walaupun prosedur tersebut telah ditetapkan, namun pelaksanaan penagihan piutang ini tidak luput dari kendala, baik itu dari segi intern maupun ekstern yaitu dari segi konsumen. Untuk mengatasi kendala yang sering muncul pada saat pelaksanaan penagihan piutang maka pihak-pihak yang menangani diharapkan sangat professional agar apapun kendala yang oleh bagian keuangan dapat dengan segera diatasi sehingga piutang dapat tertagih tepat waktu.

Item Type: Article
Subjects: Laporan Kerja Praktek > Fakultas Ekonomi > Manajemen > 2006
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ekonomi
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ekonomi > Manajemen (S1)
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 07:45
Last Modified: 16 Nov 2016 07:45
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/9704

Actions (login required)

View Item View Item