Analisis Faktor Resiko Pekerja pada Bagian Produksi dengan Metode Strain Index di PT. Warna Indah Samajaya Majalaya

Sriwachidin, Hendra (2010) Analisis Faktor Resiko Pekerja pada Bagian Produksi dengan Metode Strain Index di PT. Warna Indah Samajaya Majalaya. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

PT. Warna Indah Samajaya adalah perusahaan yang bergerak di bidang tekstil. Untuk menghasilkan produk yang diinginkan oleh konsumen maka perusahaan harus mampu mengendalikan perusahaan untuk mencapai hasil target yang diinginkan. Salah satu cara yang harus dilakukan perusahaan untuk mewujudkan hal tersebut adalah dengan melakukan analisis terhadap pekerja di bagian produksi, apa yang menyebabkan pekerja mengalami kelelahan pada saat melakukan pekerjaannya, sehingga pekerja mengalami cedera atau ketegangan pada tubuhnya. Melihat persoalan di atas, maka dalam penelitian ini akan dibahas dan meneliti masalah yang berkenaan dengan tingkat kelelahan yang terjadi pada pekerja, dengan menggunakan Nordic Body Map dan metode Strain Index, serta mencari solusi untuk mengurangi tingkat kelelahan yang terjadi pada pekerja. Penelitian diawali dengan membagikan kuesioner Nordic Body Map kepada setiap pekerja di bagian pemeriksaan dan pembukaan kain di PT. Warna Indah Samajaya. Dari hasil pembagian kuesioner Nordic Body Map dapat di lihat bagian tubuh yang mengalami kelelahan pada pekerja dengan nilai kumulatif 100%, diantaranya pada bagian leher, punggung atas dan bawah, kedua paha dan kedua pergelangan kaki. Penelitian dilanjutkan dengan melihat pekerjaan yang dikerjakan dengan menggunakan metode Strain Index. Hasil dari penelitian menunjukkan untuk operator 1, 3 dan 5 mempunyai nilai 9 artinya pekerja tersebut pekerjaannya berbahaya atau rawan untuk mengalami kelelahan pada bagian tubuhnya, sedangkan pada operator 2, 4 dan 6 mempunyai nilai 4,5 artinya operator tersebut pekerjaannya aman walaupun masih bisa mengalami kelelahan pada bagian tubuhnya. Dengan melihat hasil penelitian di atas dapat disimpulkan bahwa bagian tubuh yang mengalami kelelahan karena adanya gerakan membungkuk saat pengangkatan dan pemindahan kain dan terlalu lamanya pekerja berdiri selama bekerja yang mengakibatkan terjadinya cedera atau kelelahan pada bagian tubuh pekerja yang dapat mempengaruhi performansi kerja pada pekerja.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Kelelahan, Nordic Body Map, Strain Index.
Subjects: S1-Final Project > Fakultas Teknik Dan Ilmu Komputer > Teknik Industri > 2009
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > Teknik Industri (S1)
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 07:46
Last Modified: 16 Nov 2016 07:46
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/9891

Actions (login required)

View Item View Item