ANALISIS SISTEM INFORMASI REGISTRASI PASIEN RAWAT JALAN DI RUMAH SAKIT SANTO YUSUP BANDUNG

Puspita Sari, Nevira (2007) ANALISIS SISTEM INFORMASI REGISTRASI PASIEN RAWAT JALAN DI RUMAH SAKIT SANTO YUSUP BANDUNG.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Seiring dengan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi di bidang komputer dan komunikasi pada saat ini, secara langsung maupun tidak langsung menuntut suatu keselarasan hubungan dengan bidang-bidang lainnya untuk menggunakan hasil perkembangan tersebut dalam bidang pekerjaan masing-masing. Adapun salah satu hasil dari perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi di bidang komputer dan komunikasi adalah kemudahan proses pengolahan informasi yang biasanya terjadi antara pihak yang satu dengan pihak yang lain, dimana kemudahan yang ditawarkan adalah proses pengolahan informasi yang dapat berjalan lebih lancar dan cepat. Informasi memang memegang peranan paling penting bagi kemajuan suatu bidang. Informasi yang dimiliki oleh suatu instansi dapat digunakan oleh instansi tersebut untuk lebih mengembangkan diri, atau bisa pula digunakan untuk membantu pihak lain. Sementara di dalam informasi itu sendiri, tersimpan berbagai permasalahan, dari bagaimana cara agar data-data yang ada dapat dikumpulkan sampai bagaimana cara data-data tersebut dikelola dan diolah untuk menghasilkan suatu informasi yang dapat berguna bagi manusia. Oleh karena itu, melalui perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi di bidang komputer dan komunikasi muncul suatu solusi yang disebut “ sistem informasi ” yang dirancang untuk mempermudah segala pekerjaan yang berhubungan dengan proses pengolahan informasi.

Item Type: Article
Subjects: Laporan Kerja Praktek > Fakultas Teknik > Manajemen Informatika > Sistem Informasi > 2006
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Perpustakaan UNIKOM
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 07:46
Last Modified: 16 Nov 2016 07:46
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/10138

Actions (login required)

View Item View Item