IDENTIFIKASI HOST PADA JARINGAN KOMPUTER MENGGUNAKAN PROTOKOL SNMP BERBASISKAN WEB DAN SISTEM OPERASI LINUX

Kopriyanto, Yossi (2007) IDENTIFIKASI HOST PADA JARINGAN KOMPUTER MENGGUNAKAN PROTOKOL SNMP BERBASISKAN WEB DAN SISTEM OPERASI LINUX. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Pada saat sekarang ini sistem informasi dan komunikasi tidak dapat lepas dari kehidupan manusia yang semakin kompleks. Masyarakat menginginkan adanya kemudahan di segala bidang, baik dari segi teknologi maupun informasi. Informasi tidak lepas dari adanya komunikasi data atau pertukaran data. Dalam tugas akhir ini telah dibuat sebuah model sistem identifikasi host jaringan menggunakan protokol SNMP. Manajemen jaringan adalah kemampuan untuk memonitor, mengontrol, dan merencanakan sistem jaringan komputer itu sendiri. Manajemen jaringan dapat diimplementasikan dengan menggunakan berbagai macam arsitektur yang didasarkan pada tipe dan ukurannya masing-masing. Pada dasarnya ada dua arsitektur yang dapat digunakan, manajemen terpusat (centralized management) dan manajemen menyebar (distributed management). Pada tugas akhir ini akan membahas tentang bagaimana mengidentifikasi suatu host pada jaringan komputer dengan menggunakan protokol SNMP yang berbasiskan web, dengan batasan-batasan masalah yang telah ditentukan. Perancangan ini dibuat untuk mengetahui informasi yang berupa variabel dari setiap agen dalam suatu jaringan lokal, dan menampilkannya dalam sebuah web browser. Alat bantu (tools) yang digunakan adalah program SNMP, bahasa pemrograman PERL, bahasa pemrograman PHP, dan apache web server.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: D3 Tugas Akhir > Teknik Komputer > 2007
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Perpustakaan UNIKOM
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 07:47
Last Modified: 16 Nov 2016 07:47
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/10995

Actions (login required)

View Item View Item