Pengaruh Likuiditas Teerhadap Kecukupan Modal Pada Pt.Bank Danamon Indonesia

Henricus Pallencaoe, Rommy (2010) Pengaruh Likuiditas Teerhadap Kecukupan Modal Pada Pt.Bank Danamon Indonesia. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Masalah yang dikaji dalam penelitian ini adalah mengenai turunnya tingkat kecukupan modal PT Bank Danamon Indonesia Tbk. Banyak faktor yang menyebabkan turunnya tingkat kecukupan modal perusahaan, salah satu penyebabnya adalah menurunnya tingkat likuiditas yang diukur dengan menggunakan Loan to Deposit Ratio (LDR). Penurunan tingkat kecukupan modal ini akan berdampak terhadap menurunnya tingkat kepercayaan masyarakat terhadap bank serta menurunkan tingkat sumber dana yang diperlukan untuk membiayai kegiatan usahanya. Penelitian dilakukan untuk mengetahui perkembangan tingkat likuiditas PT Bank Danamon Indonesia Tbk dan perkembangan tingkat kecukupan modal PT Bank Danamon Indonesia Tbk serta pengaruh likuiditas terhadap kecukupan modal pada PT Bank Danamon Indonesia Tbk. Berdasarkan masalah penelitian tersebut, maka penelitian dilakukan pada PT Bank Danamon Indonesia, Tbk. Variabel independen (X) dalam penelitian ini adalah likuiditas dan yang menjadi variabel dependen (Y) adalah kecukupan modal. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif dan verifikatif. Teknik penarikan sampel dalam penelitian ini adalah non probability smpling dengan menggunakan pendekatan purposive sampling. Sedangkan analisis data dengan menggunakan analisis regresi linier sederhana, korelasi pearson product momement, dan koefisien determinasi. Pengujian hipotesis menggunakan uji signifikan. Perkembangan Loan to Deposit Ratio (LDR) berada pada tren yang meningkat. Namun, berdasarkan nilai rata-rata LDR Bank Danamon masih berada di bawah batas standar Bank Indonesia, sehingga dapat disimpulkan bahwa tingkat likuiditas Bank Danamon belum sehat. Sedangkan perkembangan CAR berada pada tren yang menurun, tetapi masih berada pada kondisi yang sehat (memadai) karena rata-rata nilai CAR Bank Danamon masih berada diatas ketetapan Bank Indonesia. Selain itu, Terdapat pengaruh negatif antara likuiditas terhadap kecukupan modal dengan tingkat pengaruh sebesar 57,9%. Dengan tingkat korelasi antara likuiditas dengan kecukupan modal memiliki hubungan yang cukup kuat.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Likuiditas Dan Kecukupan Modal
Subjects: S1-Final Project > Fakultas Ekonomi Bisnis > Manajemen > 2010
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ekonomi
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ekonomi > Manajemen (S1)
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 07:53
Last Modified: 16 Nov 2016 07:53
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/15410

Actions (login required)

View Item View Item