Sistem Informasi Penjualan Dan Pembelian Spare Parts Kendaraan Bermotor Di Bengkel Mandiri Motor

Apryanto Hartono, Eko (2010) Sistem Informasi Penjualan Dan Pembelian Spare Parts Kendaraan Bermotor Di Bengkel Mandiri Motor. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Seiring dengan pesatnya perkembangan zaman, penggunaan teknologi terutama teknologi komputer dalam berbagai aspek didalam kehidupan ini tidak dapat dihindarkan lagi, diantaranya dibidang transportasi. Dengan demikian sepeda motor menjadi kebutuhan bagi mereka untuk melakukan kegiatan setiap harinya. Sepeda motor menjadi andalan karena efisiensi biaya dan kecepatan dalam mencapai tujuan lokasi, Bengkel Mandiri Motor merupakan sebuah bengkel yang menjual spare parts, oli dan serta variasi serta melayani jasa service sepeda motor. Bengkel ini membeli spare parts, oli dan variasi dari beberapa supplier tetap. Tidak dapat dipungkiri lagi kegiatan perbengkelan yang merupakan salah satu penunjang dari sistem transportasi turut mengikuti arus jaman yang terkomputerisasi, maka diperlukan sarana dan prasarana yang memadai. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan pendekatan terstruktur yang menggunakan beberapa alat bantu dan teknik pengerjaannya, seperti Flowmap, Data Flow Diagram (DFD),dan Diagram Konteks. Model pengembangan yang digunakan adalah model Waterfall. Dimana model Waterfall merupakan urutan aktifitas yang dilakukan dalam pengembangan sistem mulai dari penentuan masalah, analisis kebutuhan, mendesign, pengkodean, pengujian dan pemeliharaan. Dengan mengunakan metode ini pembuatan sistem informasi akan lebih teliti. Dengan adanya sistem baru tentang proses transaksi pembelian dan penjualan agar dapat sesuai dengan yang ada didalam database. Pemakai maupun pemilik bengkel dapat melihat persediaan atau stock barang didalam database dan semua laporan tentang proses transaksi pembelian, transaksi penjualan, stock barang, nota pembelian dan nota penjualan agar berjalan secara cepat, tepat dan akurat

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: SMA NEGERI 1 Gununghalu is one of the institutions engaged in education. SMA NEGERI 1 Gununghalu desperately need a software design adequate in all the activities of managing and manjalankan school. One is the system of processing information data valu
Subjects: D3 Tugas Akhir > Manajemen Informatika > 2010
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Perpustakaan UNIKOM
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 07:53
Last Modified: 16 Nov 2016 07:53
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/15909

Actions (login required)

View Item View Item