Makna Pengalaman Guru Sukarelawan Dalam Pembinaan Anak Anak

Mutaqin, Azis (2012) Makna Pengalaman Guru Sukarelawan Dalam Pembinaan Anak Anak. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana makna pengalaman guru sukarelawan dalam pembinaan anak-anak dari keluarga prasejahtera di taman kanak-kanak Indriyasana Bandung melalui pertanyaan mikro seperti persepsi ,berfikir dan perasaan informan yang dialami secara sadar dan kesengajaan (intentionality) atas sebuah fenomena yang ada. data yang didapat untuk melengkapi penelitian ini yaitu melalui dokumentasi, studi kepustakaan, internet searching (Skunder), dan wawancara secara mendalam (primer). Metodelogi yang digunakan yaitu fenomenologi, dengan cara wawancara informan secara mendalam untuk mendapatkan pembentukan makna pengalaman seseorang dalam hal ini ialah guru sukarelawan dalam pembinaan anak-anak secara alamiah dan peneliti mengurung dalam-dalam asumsinya sehingga tidak boleh ikut campur terhadap subjek. Hasil penelitian menunjukkan bahwa, makna pengalaman guru sukarelawan dalam pembinaan sangat ditentukan oleh pengalaman subjek yang mengalaminya secara sadar,sehingga hasil dari proses persepsi,berfikir dan pikiran informan berbeda-beda. Menunjukan makna dari para guru ialah Senang dan gembira dengan anak-anak,Luar biasa,bimbinglah anak dengan hati yang gembira,hidup lebih berarti,ingin menjadi orang baik dan anak-anak adalah surgawi.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Persepsi,Berfikir,Perasaan,Makna,pengalaman,Guru Sukarelawan
Subjects: S1-Final Project > Fakultas Sospol > Ilmu Komunikasi > 2012
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Komunikasi (S1)
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 07:53
Last Modified: 16 Nov 2016 07:53
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/15963

Actions (login required)

View Item View Item