Analisis Pemberian Kredit Pengaruhnya Terhadap Laba Pada Koperasi Bina Usaha Bersama Yayasan Istiqamah Bandung

Mariana Kushadi, Vina (2010) Analisis Pemberian Kredit Pengaruhnya Terhadap Laba Pada Koperasi Bina Usaha Bersama Yayasan Istiqamah Bandung. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Koperasi Bina Usaha bersama Yayasan Istiqamah merupakan badan usaha yang menjalankan usaha pemberian kredit. Pemberian kredit yang dilakukan oleh Koperasi Bina Usaha bersama Yayasan Istiqamah sangat penting sekali bagi para anggotanya karena dengan pemberian kredit ini maka koperasi ini dapat meningkatkan kesejahteraan bagi para anggotanya. Fasilitas kredit yang diberikan oleh Koperasi Bina Usaha bersama Yayasan Istiqamah kepada anggota selain membantu untuk para anggota, usaha ini bertujuan untuk mendapatkan laba atau dalam koperasi dikenal dengan Surat Hasil Usaha (SHU) yang diinginkan. Sisa Hasil Usaha (SHU) merupakan pendapatan koperasi yang diperoleh dalam satu tahun buku dikurangi dengan biaya, penyusutan, dan kewajiban lainnya Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui perkembangan pemberian kredit pada Koperasi Bina Usaha bersama Yayasan Istiqamah Bandung dari tahun 2003 sampai 2008, untuk mengetahui perkembangan laba pada Koperasi Bina Usaha bersama Yayasan Istiqamah Bandung dari tahun 2003 sampai 2008 dan untuk mengetahui pengaruh pemberian kredit terhadap laba pada Koperasi Bina Usaha bersama Yayasan Istiqamah Bandung. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif dan metode verifikatif dengan pendekatan kuantitatif. Jenis data yang digunakan adalah data sekunder. Sedangkan metode analisis dan perancangan hipotesis yang digunakan adalah analisis regresi linier sederhana, analisis regresi korelasi Pearson, koefisien determinasi dan uji hipotesis.Berdasarkan hasil penelitian diperoleh hasil perhitungan analisis regresi linier sederhana yaitu Y = 5,23 + 0,098 X. dari perhitungan tersebut diketahui bahwa arah atau koefisien regresi searah (positif). Sedangkan pada perhitungan korelasi Pearson diperoleh nilai sebesar 0,385 yang artinya bahwa hubungan kedua variabel rendah dan positif (searah). Hasil perhitungan koefisien determinasi diperoleh nilai sebesar 15,603%, artinya pemberian kredit dapat mempengaruhi laba sebesar 15,603%. Sedangkan sisanya sebesar 84,397% dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak diteliti penulis, seperti kas, persediaan dan penyusutan piutang. Dalam uji hipotesis diperoleh nilai thitung sebesar 0,860 sedangkan nilai ttabel sebesar 2,776 yang artinya bahwa antara pemberian kredit dengan laba pada Koperasi Bina Usaha Bersama Yayasan Istiqamah Bandung tidak terdapat pengaruh yang signifikan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Analisis,Kredit,Laba
Subjects: S1-Final Project > Fakultas Ekonomi Bisnis > Manajemen > 2010
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ekonomi
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ekonomi > Manajemen (S1)
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 07:54
Last Modified: 16 Nov 2016 07:54
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/16240

Actions (login required)

View Item View Item