Pembanguna Sistem Informasi Admin Di CV. Perkasa

Setiawan, Yogi and Mushlihuddin, Zaki and Dwi Septian, Tian (2011) Pembanguna Sistem Informasi Admin Di CV. Perkasa.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Perkembangan Teknologi Informasi pada masa sekarang ini, sudah sangat cepat dan maju, salah satunya adalah aplikasi perangkat lunak. Aplikasi perangkat lunak pada masa sekarang ini sudah bukan barang yang asing, pada saat ini hampir disegala bidang membutuhkan aplikasi perangkat lunak sebagai alat bantu. Misalnya saja dibidang kesehatan, bidang teknik, sipil, perbankan, ilmu pengetahuan, dan bisnis, baik oleh pemerintah, perusahaan BUMN maupun perusahaan swasta. Salah satu contoh perusahaan swasta tersebut yaitu CV.Perkasa, CV. Perkasa adalah Perusahaan Perorangan yang bergerak di bidang jasa. Perusahaan ini merupakan salah satu mitra Telkom Indonesia yang bergerak di bidang penjualan suatu produk Telkom yaitu Telkom Speedy. Dimana CV. Perkasa ini menjadi pihak ketiga diantara pelanggan dan PT Telkom dalam pelayanan pemasangan internet Speedy, dan melakukan suatu kinerja pengolahan data bersifat manual. Tidak menutup kemungkinan suatu kinerja pengolahan data suatu perusahaan yang bersifat manual sangat membutuhkan aplikasi perangkat lunak yang memudahkan dan mempercepat proses pengolahan data tersebut. Hal ini dapat terlihat dari sistem kerja yang masih bersifat manual khususnya dalam bidang admin. Oleh karena itu CV. Perkasa sebagai pusat agensi dalam bidang koneksi jaringan internet yang menjadi mitra salah satu perusahaan BUMN terbesar di Indonesia yaitu PT. Telkom Indonesia mengambil peranan penting dalam proses pengolahan data yang didapat dari agensi lainnya.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Sistem Informasi Admin
Subjects: Laporan Kerja Praktek > Fakultas Teknik > Teknik Informatika > 2011
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Perpustakaan UNIKOM
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 07:57
Last Modified: 16 Nov 2016 07:57
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/19444

Actions (login required)

View Item View Item