Sistem informasi pelayanan umah dan haji plus di PT.Arofah Tours Bandung

Hardi Pranoto, Deni (2012) Sistem informasi pelayanan umah dan haji plus di PT.Arofah Tours Bandung. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Sistem informasi pelayanan umrah dan haji di latar belakangi oleh belum adanya sistem yang melayani para calon jemaah dalam melakukan proses pendaftaran dikarenakan masih di lakukan secara manual yaitu dengan mengisi formulir pendaftaran, pencarian data jemaah masih berupa faktur sehingga bagian pelayanan merasa kesulitan, pembuatan bukti pendaftaran juga masih berupa faktur sehingga memerlukan biaya lebih untuk membuat faktur tersebut dengan memesan terlebih dahulu atau datang langsung ke percetakan, selain itu proses pembuatan laporan bulanan juga dapat menyita waktu karena pembuatan laporan di lakukan dengan melihat kebali dari faktur kemudian di pindahkan ke media komputer.Pendekatan sistem yang di gunakan oleh penulis dalam perancangan sistem yaitu pendekatan terstruktur (Data Flow Oriented Approach). Metode pendekatan sistem berorientasi pada data yaitu analisis dan perancangan terstruktur. yang menekankan pada karakteristik data yang akan diproses dimana data yang digunakan adalah data calon jemaah, data faktur pembayaran dan data laporan pembayaran. Alat Bantu yang digunakan . Diagram Alir Dokumen (Flowmap),Diagram Konteks, Data Flow Diagram, Kamus Data, Normalisasi, Tabel Relasi, dan Entity Relasionalship Diagram. Metode Pengembangan yang penulis gunakan adalah Waterfall , yang dimulai dengan suatu tingkatan, melalui System engineering, Analysis, Design, Coding, Testing, dan Maintenance. Untuk dapat mengurangi permasalah yang ada, maka proses pelayanan umrah dan haji yang di lakuan di Arofah Tours Bandung maka dibangun sistem informasi pelayanan umrah dan haji di Arofah Tours Bandung untuk meningkatkan pelayanan terhadap calon jemaah umrah dan haji, sehingga SI Umrah dan Haji ini dapat membantu user dalam proses pemesanan, pelunasan, serta pembuatan laporan bulanan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: umrah, haji, pelayanan
Subjects: S1-Final Project > Fakultas Teknik Dan Ilmu Komputer > Manajemen Informatika > Sistem Informasi > 2012
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > Sistem Informasi (S1)
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 08:00
Last Modified: 16 Nov 2016 08:00
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/21276

Actions (login required)

View Item View Item