Membangun aplikasi e-learning pembantu kegiatan belajar mengajar di SMA Angkasa Lanud Sulaiman Bandung

Wiji Kemi Rayna, Lakedia (2013) Membangun aplikasi e-learning pembantu kegiatan belajar mengajar di SMA Angkasa Lanud Sulaiman Bandung. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Sekolah Menegah Atas Angkasa Bandung merupakan sekolah yang telah lama memanfaatkan bidang teknologi informasi. Proses pembelajaran di SMA Angkasa Lanud Sulaiman tidak jauh berbeda dengan sekolah pada umumnya, tapi didalam proses pembelajaran itu masih ada permasalahan yang sering muncul dimana siswa/i merasa jenuh dengan proses pembelajaran saat ini, sehingga proses penyampaian materi tidak maksimal tersampaikan terhadap siswa/i. Komunikasi antar guru dan siswa pun sering menjadi kendala dalam proses pembelajaran dimana siswa merasa malu untuk bertanya kepada gurunya, lalu siswa/i yang berhalangan mengikuti kegiatan belajar mengajar juga sering merasa kesulitan untuk mendapatkan materi. Adapun masalah yang miliki oleh kepala sekolah adalah sulitnya melihat perkembangan nilai siswa/i SMA Angkasa apabila berhalangan hadir. Oleh karena itu diperlukan fasilitas pendukung demi membantu proses kegiatan belajar mengajar. Salah satunya adalah dengan cara memanfaatkan internet untuk sistem pembelajaran jarak jauh atau disebut juga e-learning. Media pembelajaran secara e-learning dapat memberikan fasilitas pembelajaran dimana pelajar dapat mendapatkan materi pelajaran, tugas, dan berkomunikasi dengan guru serta dashboard yang digunakan untuk monitoring nilai perkelas.Model analisis perangkat lunak yang digunakan adalah pemodelan analisis terstruktur. Alat pemodelan yang digunakan adalah flowmap, ERD (Entity-Relationship Diagram) dan DFD (Data Flow Diagram). Metode penelitian yang digunakan dalam penulisan skripsi ini adalah metode deskriptif Analisis yang merupakan metode penelitian dengan cara mengumpulkan data-data sesuai dengan yang sebenarnya kemudian data-data tersebut disusun, diolah dan dianalisis untuk dapat memberikan gambaran mengenai masalah yang ada.Setelah melakukan analisis terhadap hasil pengujian terhadap aplikasi e-learning maka dapat diperoleh kesimpulan yaitu e-learning ini dapat mengoptimalkan proses belajar mengajar sehingga pelaksanaan pembelajaran tidak hanya dilakukan didalam kelas saja tetapi bisa dilakukan diluar kelas, memudahkan penyampaian materi pelajaran ketika guru berhalangan hadir sehingga proses belajar mengajar tetap terlaksanakan dan materi pelajaran tersampaikan serta memudahkan siswa menerima materi pelajaran ketika berhalangan hadir, Memberikan kemudahan untuk kepala sekolah dalam memonitoring nilai siswa dan dapat diakses dimanapun dan kapanpun.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: e-learning, monitoring, dashboard, proses pembelajaran
Subjects: S1-Final Project > Fakultas Teknik Dan Ilmu Komputer > Teknik Informatika > 2013
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > Teknik Informatika (S1)
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 08:04
Last Modified: 16 Nov 2016 08:04
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/24633

Actions (login required)

View Item View Item