Strategi Komunikasi Instruksional Dosen Melalui Proses Belajar Mengajar dalam Memotivasi Mahasiswa di Unikom

Saraswati Putri, Rinjani (2013) Strategi Komunikasi Instruksional Dosen Melalui Proses Belajar Mengajar dalam Memotivasi Mahasiswa di Unikom. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana strategi komunikasi instruksional dosen pada proses belajar mengajar dalam memotivasi mahasiswa di UNIKOM. Peneliti mencoba untuk menganalisis dari metode komunikasi, teknik komunikasi, dan taktik komunikasi.Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif, dengan metode deskriptif.Informan penelitian berjumlah 6 (enam) orang dan informan pendukung berjumlah 4 (empat) orang. Sebagian besar data dikumpulkan melalui observasi partisipan, wawancara, dokumentasi, internet searching, dan didukung oleh studi pustaka serta triangulasi data dan pengecekan anggota. Adapun teknik analisa data yang digunakan yaitu pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, penarikan kesimpulan, evaluasi.Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa strategi komunikasi instruksional dosen melalui proses belajar mengajar meliputi metode komunikasi seperti metode ceramah, diskusi perorangan maupun kelompok, dan metode studi kasus. Selanjutnya teknik komunikasi yang dilakukan dosen pada proses belajar mengajar yaitu teknik komunikasi yang informatif, instruktif, tidak menegangkan dan menyenangkan, taktik komunikasi yaitu, tidak membuat jarak dengan mahasiswa, mengupdate informasi,mereview materi,memberikan handout serta didukung menggunakan media infokus, laptop, internet,koran dan buku agar memudahkan mahasiswa untuk melihat lebih jelas dan mengikuti materi yang sedang diajarkan pada saat proses belajar mengajar berlangsung,serta dapat memotivasi mahasiswa untuk belajar.Kesimpulan dari penelitian ini yaitu pada saat proses belajar mengajar berlangsung dosen menggunakan strategi komunikasi instruksional seperti tidak membuat jarak antara dosen dan mahasiswa, memberi informasi materi yang akan diberikan pada pertemuan selanjutnya, mengulas materi sebelumnya, menggunakan teknik penyampaian yang informatif, instruktif, adanya diskusi, studi kasus, pemberian tugas, serta membuat suasana kondusif dikelas, sehingga dapat memacu motivasi mahasiswa untuk belajar lebih giat.Saran yang diajukan adalah dalam melakukan proses belajar mengajar dosen diharapkan dapat menerapkan metode komunikasi seperti mengembangkan materi lebih kreatif, dan menyenangkan, lebih memperbanyak diskusi atau studi kasus agar mahasiswa dapat terbuka pikirannya dan tidak sungkan untuk mengeluarkan pendapatnya, lebih interaktif dalam menggunakan teknologi seperti email atau kuliah onlinenya agar mahasiswa lebih mudah dan cepat dalam mendapatkan informasi dan mengirimkan tugas.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: strategi komunikasi instruksional, metode komunikasi, teknik komunikasi, taktik komunikasi
Subjects: S1-Final Project > Fakultas Sospol > Ilmu Komunikasi > 2013
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Komunikasi (S1)
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 08:04
Last Modified: 16 Nov 2016 08:04
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/24975

Actions (login required)

View Item View Item